1. Apa saja lapisan-lapisan bumi itu ? lapisan mana yang paling tebal ? Jelaskanlah.

Posted on

2. Apa yang dimaksud dengan atmosfer itu ? pada lapisan atmosfer mana gas ozon berada ? Jelaskanlah.

3. Atmosfer mempunyai peranan besar dalam kehidupan yang ada di permukaan bumi. Jelaskan peranan tersebut.

4. Atmosfer merupakan cempuran beberapa gas yang tidak berwarna dan tidak terlihat oleh mata. Atmosfer tersebut tersusun oleh sejumlah unsur. Coba identifikasilah unsur-unsur apa saja yang terkandung dalam atmosfer.

5. Jelaskan fungsi dari lapisan ozon.

1. Apa saja lapisan-lapisan bumi itu ? lapisan mana yang paling tebal ? Jelaskanlah.

1. Lapisan-lapisan bumi :

  • Kerak Bumi. Kerak Bumi merupakan lapisan terluar yang tipis dibandingkan lapisan lainnya.
  • Mantel Bumi. Mantel Bumi merupakan lapisan yang paling tebal dengan ketebalan mencapai 2.900 kilometer.
  • Inti Bumi. Inti Bumi merupakan lapisan yang paling dalam. Inti Bumi dibagi menjadi dua, yaitu lapisan inti luar dan lapisan inti dalam.

Mantel Bumi merupakan lapisan yang paling tebal dengan ketebalan mencapai 2.900 kilometer. Mantel Bumi juga disebut sebagai lapisan astenosfer karena berfungsi untuk melindungi inti Bumi.

2. Atmosfer adalah lapisan udara yang membungkus bumi dengan ketebalan lebih dari 650 km. Lapisan ini tersusun atas nitrogen sebesar 78% dan oksigen sebesar 21% dan terbagi menjadi lima bagian yaitu troposfer, stratosfer, mesosfer, termosfer, dan eksosfer.

Sebanyak 90% konsentrasi Ozon terdapat di stratosfer di ketinggian 35 – 45 km diatas permukaan bumi membentuk lapisan ozon, sisa 10% terdapat di troposfer (permukaan bumi).

3. Peran atmosfer :

  • Melindungi bumi dari paparan radiasi sinar ultraviolet dan lapisan ozon.
  • Melindungi bumi dari benda-benda luar angkasa yang jatuh akibat gaya gravitasi bumi.
  • Atmosfer juga menjadi media cuaca yang bisa memengaruhi hujan, badai, topan, angin, salju, awan, dan lainnya.

4. Unsur-unsur dalam lapisan atmosfer :

  • Nitrogen.
  • Oksigen.
  • Argon.
  • Karbon dioksida (CO2)
  • Neon.
  • Methan (CH4)
  • Helium.
  • Hidrogen.
  • Xenon

5. Lapisan ozon sangat bermanfaat bagi penyerapan sinar ultraviolet. Secara umum, fungsi lapisan ozon adalah melindungi bumi dari sinar ultraviolet matahari.