1. Jelaskan tahapan apa saja yang termasuk ke dalam proses produksi, distribusi, dan

Posted on

konsumsi dalam skema kegiatan ekonomi sayur kangkung!!!
nanti aku kasih bintang 5 dan yg terbaik​

1. Jelaskan tahapan apa saja yang termasuk ke dalam proses produksi, distribusi, dan

Jawaban Terkonfirmasi

Dalam kegiatan ekonomi sayur kangkung, berikut adalah tahapan dalam kegiatan produksi, distribusi, dan konsumsi yang dilakukan:

  • Produksi: petani yang menanam kangkung hingga siap dipanen.
  • Distribusi: petani yang mengirimkan kangkung dalam jumlah besar kepada para pedagang pasar.
  • Konsumsi: ibu rumah tangga yang membeli kangkung tersebut dari para pedagang pasar.

Pembahasan

Produksi adalah tahapan awal dalam suatu tindakan ekonomi yang merupakan kegiatan menghasilkan suatu barang atau jasa yang memiliki nilai guna dan manfaat. Dalam kegiatan ekonomi sayur kangkung, produsen yang terlibat adalah petani kangkung itu sendiri. Sedangkan, kegiatan distribusi adalah kegiatan penyaluran suatu barang jadi dari produsen kepada konsumen sehingga distributor dalam kegiatan ini adalah para pedagang pasar. Konsumsi sendiri adalah kegiatan akhir dalam tindakan ekonomi yang merupakan kegiatan menggunakan nilai guna pada suatu barang atau jasa. Konsumen dalam kegiatan ini adalah ibu rumah tangga.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang tujuan kegiatan produksi brainly.co.id/tugas/25302315
  2. Materi tentang jenis kegiatan distribusi brainly.co.id/tugas/2603757
  3. Materi tentang motif ekonomi brainly.co.id/tugas/3007632

Detail jawaban

Kelas: 7

Mapel: IPS

Bab: 5 – Tindakan, Motif, dan Prinsip Ekonomi

Kode: 7.10.5

#TingkatkanPrestasimu #SPJ3