1. salah satu manfaat mempelajari ilmu ekonomi adalah

Posted on

A.mengetahui wujud perilaku ekonomi dalam kehidupan nyata
B.memahami kebutuhan manusia
C.mengetahui keterbatasan sumber daya
D. memahami sumber daya modal

2.perbedaan mikroekonomi san makroekonomi dapat dilihat dari
A.askpk harga
B.unit analisis
C.tujuan analisis
D.aspek pasar
E.motif ekonomi

3.Variabel variabel yang dipelajari dalam ekonomi makro yaitu sebagai berikut,kecuali..
A.pendapatan nasional
B.kesempatan kerja dan pengangguran
C.jumlah uang yang beredar
D.laju inflasi
E.interaksi di pasar barang

1. salah satu manfaat mempelajari ilmu ekonomi adalah

Jawaban Terkonfirmasi

1. Salah satu manfaat mempelajari Ilmu Ekonomi adalah  Memahami Kebutuhan Manusia  (B)

2. Perbedaan Mikro Ekonomi dan Makro Ekonomi dapat dilihat dari  Tujuan Analisis  (C)

3. Variabel-variabel yang dipelajari dalam ekonomi makro yaitu sebagai berikut, kecuali Interaksi di Pasar barang (E)

Pembahasan No.1

Manfaat mempelajari Ilmu Ekonomi

  • Melatih seseorang dalam pengembangan ide kreatifitas

Dalam melatih seseorang dalam pengembangan ide kreatifitas. IIlmu Ekonomi sangat berguna dalam pengembangan tersebut. Kita dapat mengambil contoh : untuk mendapat uang manusia harus bekerja terlebih dahulu, sedangkan ntuk bekerja tentu dibutuhkan kreatifitas tinggi untuk membuka peluang usaha dan peluang bisnis yang sukses. Jika tidak ada kreatifitas yang tinggi. Sulit bagi orang membuka peluang usaha ataupun bisnis secara besar.

  • Melatih manajemen waktu dan keuangan

Dalam memanajemen waktu dan keuangan Ilmu Ekonomi sangat berperan penting, karena sangat dibutuhkan saat membuka wirausaha ataupun berbisnis. Tujuan mempelajari Ilmu Ekonomi yaitu untuk melatih dan mengembangkan manajemen bisnis, mulai dari uang, waktu dan lainnya agar kerja menjadi lebih efisien. Oleh sebab itulah mengapa Ilmu Ekonomi sangat berperan penting bagi Melatih Manajemen waktu dan keuangan dikehidupan nyata.

  • Mempelajari cara pemenuhan kebutuhan hidup

Dalam mempelajari cara pemenuhan kebutuhan hidup, Ilmu ekonomi sangat berguna untuk mengetahui cara pemenuhan kebutuhan hidup manusia. Selain itu Ilmu Ekonomi mempunyai fungsi untuk mempelajari cara-cara memenuhi kebutuhan manusia yang beraneka ragam karena banyaknya perbedaan antara pelaku ekonomi.

  • Memahami kebutuhan hidup manusia

Ilmu Ekonomi merupakan ilmu yang sangat penting dalam memenuhi kebutuhan hidup manusia dalam sehari-hari. Tujuan ilmu ekonomi adalah mempelajari berbagai alat, sarana dan prasarana yang dapat digunakan untuk memenuhi berbagai kebutuhan hidup manusia. Oleh sebab itu Ilmu Ekonomi sangat penting dalam memenuhi kebutuhan hidup manusia.

Pembahasan No.2

Perbedaan antara Mikro Ekonomi dan Makro Ekonomi adalah Tujuan Analisisnya, Harga, dan Unit Analisis antara Mikro Ekonomi dan Makro Ekonomi
. Tapi, perbedaan antara Mikro Ekonomi dan Makro Ekonomi yang mendasar ada pada Tujuan Analisis.

  • Mikro Ekonomi adalah Ilmu Ekonomi yang mempelajari tentang variabel ekonomi dalam ruang lingkup ekonomi yang kecil atau sempit.
  • Makro Ekonomi adalah Ilmu Ekonomi yang mempelajari tentang variabel ekonomi secara keseluruhan dalam ruang lingkup ekonomi yang besar atau luas.

Pembahasan No.3

Ekonomi Makro adalah Ilmu Ekonomi yang mempelajari tentang variabel ekonomi secara keseluruhan dalam ruang lingkup ekonomi yang besar atau luas.

Hal-hal yang dipelajari dalam Ekonomi Makro

Yaitu :

  • Ekonomi Makro membahas tentang pembagian Pelaku ekonomi dalam ekonomi makro yaitu : produsen, pemerintah, negara lain, rumah tangga, dan lembaga keuangan.
  • Ekonomi Makro membahas tentang keadaan perkembangan perekonomian dibidang moneter dan juga sumber daya telah dimanfaatkan di dalam kegiatan ekonomi.

Kebijakan-Kebijakan Ekonomi Makro

  • Kebijakan Segi Penawaran.
  • Kebijakan Moneter.
  • Kebijakan Fiskal.

Variabel variabel yang dipelajari dalam Ekonomi Makro

  • Kebijakan Ekonomi
  • Laju Inflasi
  • Pertumbuhan Ekonomi
  • Kesempatan kerja
  • Deflasi
  • Defisit
  • Jumlah uang yang beredar
  • Surplus
  • Pendapatan Nasional
  • Pengangguran
  • Investasi

Semoga Membantu

Salam Pendidikan

Referensi Belajar Bersama Brainly

Pembahasan Dampak Masalah Ekonomi Makro

Pembahasan Inflasi dan Deflasi

Pembahasan Metode Perhitungan Pendapatan Nasional

Pembahasan Kebutuhan Manusia

DETAIL JAWABAN  

Mapel : Ekonomi

Kelas : 10 SMA/MA

Materi : Manfaat Ilmu Ekonomi dan Jenis-jenis Ekonomi

Kata Kunci : Ilmu Ekonomi dan Permasalahannya

Kode Kelas : 10

Kode Soal : 12

Bab : 1

Kode Kategorisasi : 10.12.1

#TingkatkanPrestasimu