2.sebutkan 5 kalimat ambigu ( bermakna ganda )
1.sebutkan 2 contoh kalimat hemat dan kalimat tidak hemat!
Dalam Bahasa Indonesia, kita mengenal beberapa jenis kalimat, di antaranya adalah kalimat hemat, tidak hemat, serta ambigu. Yang dimaksud dengan kalimat efektif adalah kalimat yang bebas dari penggunaan kata-kata yang tidak diperlukan. Dengan kata lain, agar dapat menulis kalimat hemat, kita harus memastikan bahwa setiap kata yang kita gunakan efektif dan tidak bertele-tele.
Sementara itu, kalimat ambigu atau bermakna ganda adalah kalimat yang dapat diartikan berbeda oleh pembaca yang berbeda. Hal ini wajib dihindari dalam penulisan kalimat karena kita tidak ingin menimbulkan perbedaan pendapat, kecuali jika kalimat yang dimaksud adalah suatu teori yang harus dibuktikan kebenarannya terlebih dahulu. Dalam hal ini, sejauh topik tersebut masih berupa teori, siapapun bebas menyatakan pendapatnya.
Berdasarkan pengertian ini, kakak akan mencoba membuat masing – masing 2 contoh kalimat hemat dan tidak hemat. Kemudian kakak akan mencoba membuat 5 contoh kalimat ambigu atau bermakna ganda.
KALIMAT HEMAT
1. Setiap warga negara Indonesia tidak boleh takut terhadap aksi terorisme.
2. Semua pemuka agama harus berjuang bersama rakyat melenyapkan terorisme.
KALIMAT TIDAK HEMAT
1. Seorang pemuka agama yang hobinya membenarkan tindakan terorisme tidaklah pantas disebut sebagia pemuka agama.
2. Seluruh rakyat Indonesia harus berjuang bersama dengan aparat keamanan dalam memerangi terorisme yang dilakukan para teroris.
KALIMAT AMBIGU
1. Barangsiapa yang membenarkan kegiatan terorisme dan mengambinghitamkan pemerintah, mereka adalah teroris yang sebenarnya.
2. Tindakan segelintir pihak yang membenarkan tindakan para pelaku teror menggarami luka di hati rakyat Indonesia.
3. RUU Terorisme yang macet di DPR harus segera diselesaikan agar rakyat yakin bahwa pembahasan RUU ini tidak dikemas untuk tujuan politik.
4. Pernyataan salah satu pemimpin DPR yang mengatakan bahwa aksi terorisme biasanya terjadi di negara yang pemimpinnya lemah, sangat mencoreng rasa perikeadilan.
5. Tidak sedikit pengguna sosial media yang menghujani para politisi dengan kritikan pedas akibat tindakan mereka yang dianggap memperlambat disahkannya RUU Terorisme.
Contoh lain yang bisa kamu pelajari tentang kalimat hemat dapat kamu temukan pada halaman berikut:
brainly.co.id/tugas/8923662
Simpulan:
Kalimat hemat dalam Bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai kalimat yang disusun dengan kata-kata yang seefektif mungkin.
Kelas: IX
Mata pelajaran: Bahasa Indonesia
Kategori: Menyunting Beragam Teks (Kalimat Efektif)
Kata kunci: kalimat hemat, tidak hemat, ambigu, makna, efektif