1.uraikan terbentuknya negara indonesia berdasarkan sejarah secara singkat

Posted on

1.uraikan terbentuknya negara indonesia berdasarkan sejarah secara singkat


Proses Pembentukan Indonesia.
Dari
sejak awal pergerakan kemerdekaan dari tindasan pemerintah kolonial
Hindia Belanda dimulai dari daerah-daerah lokal (setingkat
propinsi/kabupaten kalau sekarang), hal ini wajar karena mengingat bahwa
rasa kebangsaan di tingkat lokal sangat kuat (ini terbukti hingga saat
ini).
Kemudian
setelah pemerintah Belanda menerapkan politik “etis” di Indonesia mulai
terbentuk segolongan elit terdidik dan terpelajar di seluruh kepulauan
Indonesia yang kemudian mentransformasikan dirinya dengan identitas
keindonesiaan dalam wujud perhimpunan mahasiswa Indonesia di negeri
Belanda yang berwadah dalam Perhimpunan Indonesia.
Pada
saat yang sama, partai-partai politik atau yang menyamai partai politik
tidak ada yang menggunakan identitas keindonesiaan (sebagai contoh Budi
Utomo, Sarikat Islam, NIP), kecuali PKI. Saat itu hanya Partai Komunis
Indonesia-lah yang menggunakan identitas keindonesiaan, walaupun mereka
tidak bisa mengklaim bahwa dalam pergerakan kemerdekaan mereka adalah
pelopor penggunaan nama Indonesia karena pada awalnya pun mereka
menggunakan nama Perserikatan Komunis Hindia.
Harus
diakui bahwa dua organisasi politik inilah yang memperkenalkan
identitas keindonesiaan pada dunia Internasional (PI untuk ke luar
negeri dan PKI untuk ke dalam negeri), dan kemudian menjadi sandaran
bagi partai-partai politik yang berbasis nasionalisme untuk menggunakan
identitas keindonesiaan.
Sehingga
proses adanya kesadaran keindonesiaan ini kemudian lebih dikarenakan
adanya penindasan secara politik, ekonomi, dan hukum yang dilakukan oleh
pemerintah kolonial Hindia Belanda, tanpa adanya kesadaran luhur akan
pentingnya federasi yang longgar antar bangsa di wilayah Indonesia.