2. jelaskan bentuk interaksi yang dapat kita lakukan di tengah-tengah masyarakat dan bagaimana cara yang efektif agar komunikasi persuasif dapat berhasil!

Posted on

2. jelaskan bentuk interaksi yang dapat kita lakukan di tengah-tengah masyarakat dan bagaimana cara yang efektif agar komunikasi persuasif dapat berhasil!

Jawaban Terkonfirmasi

Bentuk interaksi yang bisa dilakukan di dalam masyarakat bisa dibagi atas 2 yaitu interaksi yang bersifat positif (asosiatif) dan interaksi yang bersifat negatif (disosiatif). Bentuk interaksi yang bersifat positif (asosiatif) misalnya kerja sama antar masyarakat, penyesuaian kepentingan antar masyarakat (akomodasi) yang diwujudkan dalam beberapa bentuk interaksi misalnya, mediasi, toleransi, kompromi, dan lain sebagainya. Selain itu bentuk interaksi positif lainnya yaitu akulturasi dan asimilasi. Untuk bentuk interaksi yang bersifat negatif misalnya adanya konflik, adanya persaingan atau kompetisi, dan adanya kontravensi (pertentangan) dalam masyarakat.                                        

Adapun cara yang bisa dilakukan agar komunikasi efektif dapat berhasil yaitu:

  • Mengenal tujuan pesan yang akan disampaikan.
  • Paham dengan lawan bicara sehingga bisa menyesuaikan diri.
  • Tunjukkan testimoni dari pesan yang disampaikan tersebut agar orang percaya.
  • Tunjukkan kepercayaan diri melalui bahasa dan gerak tubuh untuk meyakinkan dan membujuk orang.
  • Cari topik yang bisa menarik perhatian orang yang akan diberi pesan tadi.                                                                

Pembahasan

Interaksi adalah tindakan yang dilakukan secara 2 arah yang mana tindakan tersebut memiliki dampak antara satu dengan yang lainnya. Banyak bentuk interaksi yang bisa dilakukan, baik dalam bentuk interaksi yang positif maupun negatif.

Komunikasi persuasif adalah tahap penyampaian pesan antara pemberi dan penerima pesan dengan tujuan membujuk atau meyakinkan penerima pesan untuk melakukan hal yang diharapkan pemberi pesan atau sesuai dengan tujuan pemberi pesan yang dilakukan tanpa ada paksaan serta tidak disertai adanya tindak kekerasan.          

Pelajari lebih lanjut

Syarat-syarat interaksi sosial: brainly.co.id/tugas/4039761                        

#BelajarBersamaBrainly #SPJ1