45 km/jam=….m/menit=….m/detik??
SATUAN KECEPATAN
kecepatan adalah hasil perbandingan dari jarak tempuh dan waktu tempuh
rumus kecepatan
kecepatan = jarak : waktu
jarak = kecepatan x waktu
waktu = jarak : kecepatan
satuan kecepatan
karena kecepatan adalah hasil perbandingan jarak dan waktu, maka satuan kecepatan juga merupakan perbandingan dari satuan jarak dengan satuan waktu, seperti km/jam, km/menit, m/menit, m/detik dan sebagainya.
merubah satuan kecepatan
45 km/jam=….m/menit=….m/detik
dari km diubah menjadi m, ingat tangga, dari km diubah menjadi m turun 3 tangga, artinya kita kalikan 1000, sehingga
45 km/jam = 45 x 1000 m/jam
= 45.000 meter/jam
dan ingat 1 jam = 60 menit, sehingga
45 km/jam = 45.000 meter/jam
= 45.000 meter/60 menit
= 750 meter/menit
ingat 1 menit = 60 detik, sehingga
750 meter/menit = 750 meter/60 detik
= 12,5 meter/detik
jadi 45 km/jam = 750 m/menit = 12,5 m/detik
bab kecepatan dapat disimak juga di
================================================================
kelas : 7
mapel : matematika
kategori ; perbandingan dan aritmatika
kata kunci : kecepatan rata-rata
kode : 7.2.5