komunikasi diantara individu dalam organisasi tetapi tidak berkaitan langsung dengan pekerjaan kantor disebut komunikasi​

Posted on

komunikasi diantara individu dalam organisasi tetapi tidak berkaitan langsung dengan pekerjaan kantor disebut komunikasi​

Jawaban Terkonfirmasi

Komunikasi pribadi adalah komunikasi diantara individu dalam organisasi, tetapi tidak berkaitan langsung dengan pekerjaan kantor.

Penjelasan

Komunikasi kantor adalah proses penyampaian informasi dari suatu pihak ke pihak lainnya yang terjadi dalam suatu kantor baik secara lisan maupun dalam bentuk tertulis.

Komunikasi kantor terbagi menjadi beberapa jenis diantaranya yaitu :

1. Komunikasi pribadi

2. Komunikasi Internal adalah komunikasi yang terjadi di dalam kantor antar anggota organisasi. Komunikasi internal dibedakan menjadi beberapa jenis yaitu :

  • Komunikasi vertikal adalah proses penyampaian informasi berupa perintah dari atasan kepada bawahan.
  • Komunikasi yang hanya bersifat pengiriman informasi yang berhubungan dengan pelaksanaan pekerjaan kantor tetapi tidak mengandung perintah

3. Komunikasi eksternal adalah komunikasi yang terjadi pada pegawai kantor dengan pihak diluar kantor, misalnya komunikasi antara staf kantor dengan klien

Beberapa manfaat komunikasi kantor yaitu :

  1. Untuk mewujudkan interaksi sosial antar karyawan, antara atasan dengan bawahan dan antar pihak perusahaan
  2. Sebagai media pemberitahuan, laporan, permintaan dan pernyataan
  3. Sebagai dokumentasi ketika seseorang menerima pesan
  4. Sebagai kontrol sosial dalam proses interaksi antar karyawan dan pemimpin

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang jenis komunikasi : brainly.co.id/tugas/460966
  2. Materi tentang manfaat komunikasi  : brainly.co.id/tugas/12913015
  3. Materi tentang prinsip komunikasi : brainly.co.id/tugas/7002638

Detil Jawaban

Kelas : XII (SMA)

Mapel : Bahasa Indonesia

Bab : Mengolah informasi

Kode : 12.1.7

Kata kunci : Komunikasi