Penjelasan secara fisika tentang manfaat berjemur
Jawaban:
manfaat diantaranya:
1. Mendapatkan Vitamin D
Tubuh manusia membutuhkan sinar matahari pagi untuk membantu tubuh meningkatkan produksi vitamin D. Meski vitamin D bisa didapatkan dengan cara mengonsumsi suplemen, vitamin D bisa didapatkan dengan cara alami yaitu dengan menggunakan sinar matahari pagi.
2. Meningkatkan Imunitas
Vitamin D juga memiliki peranan dalam sistem kekebalan tubuh. Sistem kekebalan tubuh akan menggunakan vitamin D untuk mendukung kinerja sel T yang berfungsi sebagai garis depan pertahanan melawan penyakit yang disebabkan oleh virus. Apabila vitamin D tidak mencukupi kebutuhan sistem metabolisme tubuh akan memudahkan tubuh terjangkit virus yang membuat Anda sakit.
3. Kesehatan Tulang
Selain membantu kinerja sel T untuk melawan virus yang masuk. Vitamin D yang diperoleh dari sinar matahari pagi dapat membantu tubuh menyerap kalsium dengan baik. Apabila penyerapan kalsium terjadi dengan baik maka kalsium yang sudah diserap dapat berfungsi untuk menjaga kesehatan tulang hingga membuat tulang menjadi kuat.
4. Meningkatkan Fungsi Mata
Vitamin yang bisa didapatkan dari berjemur tak hanya vitamin D namun juga ada vitamin D3. Vitamin D3 berfungsi untuk kesehatan mata yaitu dalam segi memperlambat degenerasi makula, yang merupakan penyebab utama kebutaan pada lansia. Vitamin D3 juga dapat mengurangi peradangan dan meningkatkan fungsi mata secara keseluruhan. Namun, ketika berjemur Anda tidak boleh melihat langsung ke matahari dengan mata terbuka. Anda bisa menggunakan kacamata bila ingin melihat ke atas.
5. Metabolisme Tubuh
Sinar matahari pagi juga memiliki peranan penting bagi metabolisme tubuh. Paparan sinar matahari dapat membantu mempercepat metabolisme, dan mendorong tubuh untuk mempertahankan berat badan yang sehat. Selain itu, paparan sinar matahari akan membantu tubuh untuk melepaskan nitric oxide.
6. Meningkatkan Kualitas Tidur
Manusia umumnya membutuhkan waktu istirahat untuk tidur minimal delapan jam sehari. Apabila Anda memiliki keluhan waktu tidur hal itu kemungkinan karena ada kesalahan dalam metabolisme tubuh. Berjemur bisa memberi manfaat tubuh untuk menjaga jam tidur Anda tetap sinkron.
Vitamin dari sinar matahari pagi juga memberi manfaat untuk membantu tubuh memproduksi hormon dengan baik dan juga dapat meningkatkan nafsu makan. Anda bisa memulai memperbaiki kualitas dan pola tidur yang tidak teratur dengan cara berjemur di bawah sinar matahari pagi pada waktu yang sama setiap hari. Rutinitas tersebut akan membantu mengatur jam tidur.
7. Mencegah Depresi
Ketika Anda dalam kondisi yang buruk dan banyak hal yang dipikirkan. Anda bisa memanfaatkan sinar matahari pagi untuk menghilangkan stres yang mungkin menjadi depresi. Paparan sinar matahari yang masuk ke dalam tubuh dapat meningkatkan kadar serotonin, yang merupakan hormon bahagia di otak. Meskipun ini bukan pengganti perawatan dari seorang psikolog atau psikiater, sinar matahari bisa memulihkan keadaan bila tubuh menyerap sinar matahari pagi.