Apa hubungan antara usaha memperoleh rempah rempah secara langsung dengan semboyan gold glory gospel
Kata kunci: rempah semboyan 3G Pertanyaan:
Apakah hubungan antara usaha memperoleh rempah-rempah secara langsung dengan semboyan 3G bangsa Eropa? PEMBUKAAN: Mari kita cari tahu dahulu apa itu 3G.
3G berarti:
– Gold
– Glory
– Gospel Apa itu Gold? Artinya emas atau berarti kekayaan
Apa itu Glory? Artinya kejayaan
Gospel? Gospel berarti penyebaran agama, dalam hal ini Nasrani atau Kristen. 3G ini disebut sebagai tujuan pelayaran bangsa Eropa mengarungi samudra. Hubungannya dengan pencarian rempah-rempah? ISI: Bangsa Eropa melakukan ekspedisi mengarungi samudra dengan dibantu teknologi pembuatan kapal yang lebih maju.
Mereka membeli rempah di Indonesia dengan harga yang murah, lalu menjualnya kembali di Eropa dengan sangat mahal.
Dikarenakan pada saat itu, rempah-rempah di kawasan Eropa berkurang dan masyarakat di sana kesulitan memperoleh rempah-rempah. Awalnya mereka hanya membeli rempah-rempah di Indonesia.
Namun mereka merasa kurang, ingin menguasai perdagangan rempah-rempah di Indonesia.
Rakyat Indonesia pada saat itu menurut saja karena mereka juga 'tidak mengerti'. Ini tujuan ekspedisi yang pertama yaitu: Gold yang memiliki arti kekayaan. Setelah mereka berhasil menguasai rempah-rempah, mereka mendapatkan untung besar, dan mulai memperalat masyarakat Indonesia untuk melakukan ini itu sesuai yang mereka inginkan. Seperti memaksa rakyat Indonesia bercocok tamam kemudian menjual dengan harga rendah, dll.
Dengan ini mereka mendapatkan kejayaan/Glory. Di samping melakukan perdagangan, mereka juga menyebarkan agama Nasrani agar mendapat perhatian masyarakat Indonesia, yang dikenal sebagai Gospel. KESIMPULAN: Gold, Glory, Gospel adalah 3G semboyan bangsa Eropa dalam ekspedisi pelayaran mereka. Hal ini mendorong mereka untuk menguasai rempah-rempah sekaligus memperbudak bangsa Indonesia. Selain melakukan itu, mereka menyebarkan agama Nasrani. INTERNAL LINK Contoh soal serupa bisa dicek di: brainly.co.id/tugas/573813
(untuk pemahaman tentang 3G) #optitimcompetition KATEGORISASI SOAL:
Mapel: Sejarah
Kelas: XI SMA
Materi: Masa Kolonial Hindia-Belanda
Kata Kunci: rempah semboyan 3G
Kode soal: 3
Kode kategorisasi: [11.3.5]