Jelaskan saluran-saluran dalam suatu proses perubahan

Posted on

Jelaskan saluran-saluran dalam suatu proses perubahan

SALURAN PERUBAHAN SOSIAL

            Dalam proses perubahan social ini yang menjadi saluran pentingnya berupa lembaga social baik itu, lembaga-lembaga kemasyarakatan yang biasanya menjadi titik tolak bagi perubahan sosial biasanya tergantung dari “cultural focus” masyarakat, pada suatu masa tertentu atau lebih tepatnya sangat tergantung dari lembaga kemasyarakatan manakah yang pada saat itu menjadi pusat perhatian dari masyarakat.          Lembaga kemasyarakatan yang pada suatu waktu mendapatkan penilaian tertinggi dari masyarakat cenderung untuk menjadi saluran utama perubahan sosial. perubahan lembaga kemasyarakatan tersebut akan membawa akibat pada lembaga- lembaga kemasyarakatan lainnya,karena lembaga tersebut merupakan  suatu  system  yang terintegrasi.

Sedangkan dalam praktiknya, maka hanya lembaga-lembaga kemasyarakatan yang mendapatkan penilaian tertinggi dari masyarakatlah yang biasanya akan cenderung menjadi sumber atau saluran-saluran utama bagi perubahan-perubahan sosial. Sedangkan di sisi lainnya, perubahan-perubahan pada lembaga kemasyarakatan tersebut juga akan membawa akibat pula pada lembaga-lembaga kemasyarakatan lainnya, oleh karena lembaga-lembaga kemasyarakatan tersebut merupakan suatu sistem yang saling terintegrasi.

3.     Bentuk-bentuk saluran perubahan sosial

a.     Lembaga perkawinan

Lembaga perkawinan merupakan lembaga dalam masyarakat yang mengatur perkawiana dalam keluraga inti yang terdiri dari ayah, ibu dan anak. Namun seiring majunya jaman perubahan social enyalurkan perubahan yang terjadi elalui lembaga ini, misalnya dalam peraturan lembaga perkawinan hanya diperbolehkan menikah anatar individu yang berbeda jenis kelamin namun seiring perubahan yang terjadi dalam masyarakat saat ini, lembaga perkawian di beberapa negara mulai melegalkan perkawinan sesame jenis.

b.     Lembaga Keagamaan

Agama merupakan suatu lembaga (institusi) penting yang mengatur kehidupan manusia. Dalam hal ini agama diartikan dengan istilah religion dimana terdapat suatu system terpadu yang terdiri atas kepercayaan dan praktik yang yang berhubungan dengan hal yang suci. Kepercayaan dan praktik tersebut mempersatukan semua orang yang beriman kedalam suatu komunitas moral yang dinamakan umat. Perubahan social yang terjadi disini dimana setiap individu diharuskan hanya memiliki satu agama saja sesuai dengan kepercayaan yang dianutnya dimana agama tersebut merupakan agama yang diakui kereradaanya di Indonesia.

c.     Lembaga Pendidikan

Kebutuhan akan intensitas (kedalaman) pengetahuan atau pendidikan pada tiap masyarakat tentu berbeda, seperti pada masyarakat sederhana dimana pengetahuan dan keterampilan seseorang cukup didapatatau diperoleh darikeluarga atau kerabatnya yang umumnya pengetahuan yang berhubungan dengan cara mereka memenuhi kebutuhannya dengan berburu, menanam, mengolah binatang hasil buruan. Dikenalnya pembagian kerja menurut keahlian dalam berbagai proses produksi mendorong masyarakat untuk memperdalam pengetahuanya kemudian dibentuklah lembaga pendidikan formal sebagai pelengkap lembaga informal (keluarga)

d.     Lembaga Politik

Dalam setiap masyarakat, baik itu masyarakat kecil seperti keluarga, suku, hingga sebuah negara membutuhkan orang- orang yang bertugas mengatur hubungan antar warga agar selaras. Kepada para pemimpin bangsa kususnya diberikan kuasa untuk mengatur sealigus member sanksi terhadap tindakan anggotanya yang menyimpang, dengan demikian perubahan yang diingginkan (intended change) atau dirancanakan (planned change) melalui angen perubahan (agent of change). Cara untuk mempengaruhi masyarakat dengan system yang teratur dan direncanakan terlebih dahulu dinamakan rekayasa social (social engineering) atau perencanaan social ( social planning) contohnya sejak pemerintahan Sri Sultan hamengkubuwono X terjadi perubahan system pemerintahan di kraton Yogyakarta, sebagai  akibatnya peran para bangsawan berkurang sebaliknya peran dukuh menguat

e.     Lembaga Ekonomi

Manusia membutuhkan lembaga yang mengatur kegiatan ekonomi seperti pembagian kerja, kegatanproduksi,distribusi, dan perdagangan. Lembaga ekonomi muncul sejak saat masyarakat mulai melakukan barter secara rutin walaupun saat itu lembaga belum melakuakn perannya secara kompleks.

Perubahan social mengunakan lembaga ekonomi sebagai saluran perubahan misalnya pada perubahan social yang tidak dirncanakan (tidak dikehendaki) dimana bertambahnya jumlah penganguran didaerah pedesaan sebagai akibat dari perubahan system pertanian tradisional.

f.      Media Masa

Media masa baik itu cetak, siaran radio terlebih televisi telah sedikit banyak mempengaruhi masyarakat menuju arah perubahan social. Perubahan social yang terjadi melalui saluran ini lebih bersifat perubahan yang tidak direncanakan karena terjadi begitu saja diluar jagkauan pengawasan masyarakatserta dapat menimbulkan akibat- akibat social dam masyarakat yang tidak diharapkan, contohnya perubahan mode pakaian, pola pergaulan remaja, selera makan masyarakat

Saluran globalisasi yaitu suatu proses menuju kemajuan zaman yang direncanakan untuk memudahkan kita berinteraksi ke seluruh dunia