Tulisan kata yang diucapkan dengan tekanan kuat pada lagu peramah dan sopan
Berikut ini lirik lagu ‘Peramah dan Sopan’. Bagian yang diberi ketebalan adalah kata yang dinyanyikan atau diucapkan dengan tekanan kuat:
- Bukan yang cong-kak
- Bu-kan yang som–bong
- Yang disa-yang-i han-dai dan tau-lan
- Hanya a-nak yang tak pernah bo-hong
- Ra-jin beker-ja
- Pera-mah dan so-pan
» Pembahasan
Lagu anak berjudul ‘Peramah dan Sopan’ merupakan ciptaan Pak Dal. Nama lengkap Pak Dal adalah R. Geraldus Daldjono Hadisudibyo. Ia dikenal sebagai pencipta lagu anak dan lagu mars perjuangan yang andal. Ada banyak karyanya yang dikenal masyarakat luas seperti lagu Bintang Kecil, Bunda Piara, Mars Bambu Runcing, Mars Harapan Bangsa dan masih banyak lagi lainnya.
Selain lagu yang disebutkan di atas, Pak Dal juga dikenal sebagai pencipta lagu ‘Peramah dan Sopan’. Lagu anak dengan irama riang ini berisi nilai moral agar anak-anak menjadi pribadi yang ramah dan sopan, bukan yang sombong dan congkak sebab sikap yang demikian dibenci sesama. Dalam lagu bahkan disebut bukan yang congkak atau yang sombong yang akan disukai handai taulan melainkan mereka yang ramah dan sopan. Ramah sendiri artinya sosok yang baik budi dan hatinya, seseorang yang manis tutur katanya, pribadi yang mulia sikapnya, seseorang yang menyenangkan dalam lingkungan pergaulan.
» Pelajari Lebih Lanjut
- Materi tentang sosok yang menciptakan lagu Aku Anak Indonesia brainly.co.id/tugas/1112837
- Materi tentang isi syair atau lirik lagu anak-anak brainly.co.id/tugas/22716852
- Materi tentang 10 judul lagu anak-anak lengkap dengan temponya brainly.co.id/tugas/14067843
• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •
» Detail Jawaban
Kelas : 3 SD
Mapel : Tematik
Bab : Tekanan Lemah dan Kuat Pada Lagu
Kode : –
#TingkatkanPrestasimu