Tuliskan 3 contoh perbuatan yang bertentangan dengan sila ketiga​

Posted on

Tuliskan 3 contoh perbuatan yang bertentangan dengan sila ketiga​

Berikut ini 3 contoh perbuatan yang bertentangan dengan sila ketiga Pancasila:

  1. Menggandrungi budaya Korea Selatan mulai dari bahasanya, dramanya, makanannya sampai budaya popnya namun memandang rendah pada bangsa dan kebudayaan sendiri.
  2. Menyebar hoax yang bertujuan mengadu domba dan menghancurkan persatuan.
  3. Tidak mau bergaul dengan orang-orang yang tidak seagama atau berbeda suku bangsa. Hanya mau bergaul dan berteman dengan yang latar belakangnya sama.
  4. Malu dengan status diri sebagai warga Indonesia dan sangat ingin menjadi warga negara lain yang dipandangnya maju.
  5. Mementingkan kepentingan diri pribadinya daripada kepentingan masyarakat banyak atau bangsa.

Dan lain sebagainya.

Pelajari lebih lanjut mengenai sila ketiga pancasila brainly.co.id/tugas/17599377

» Penjelasan Soal

Sila ketiga Pancasila berbunyi persatuan Indonesia. Nilai yang paling utama pada sila ini adalah nilai persatuan di mana butir pengamalannya meliputi kebanggan pada tanah air, mendahulukan kepentingan bersama atau kepentingan bangsa, berupaya memajukan pergaulan demi negara dan lain sebagainya.

Cari tahu lebih banyak lagi mengenai kewajiban mengamalkan pancasila brainly.co.id/tugas/43041920

Pancasila sendiri adalah dasar bagi bangsa Indoensia sehingga nilai luhur apapun yang terkandung di dalamnya harus kita amalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Pelajari lebih lanjut tentang pentingnya pengamalan pancasila brainly.co.id/tugas/43041920

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

» Detil Jawaban

Kode   : –

Kelas  : SD

Mapel : PPKN

BAB    : Pengamalan Nilai Pancasila

#AyoBelajar