Sebutkan isi pejanjian roem royen..?

Posted on

Sebutkan isi pejanjian roem royen..?

Pernyataan delegasi Indonesia antara lain sebagai berikut.

1. Soekarno dan Hatta dikembalikan ke Yogyakarta.

2. Kesediaan mengadakan penghentian tembakmenembak.

3. Kesediaan mengikuti Konferensi Meja Bundar setelah pengembalian Pemerintah RI ke Yogyakarta.

4. Bersedia bekerja sama dalam memulihkan perdamaian dan tertib hukum.

Sedangkan pernyataan dari pihak Belanda adalah sebagai berikut.

1. Menghentikan gerakan militer dan membebaskan tahanan politik.

2. Menyetujui kembalinya Pemerintahan Republik Indonesia ke Yogyakarta.

3. Menyetujui Republik Indonesia sebagai bagian dari negara Indonesia Serikat.

4. Berusaha menyelenggarakan Konferensi Meja Bundar.

Pada tanggal 6 Juli 1949, Soekarno dan Hatta dikembalikan ke Yogyakarta.
Pengembalian Yogyakarta ke tangan Republik Indonesia diikuti dengan
penarikan mundur tentara Belanda dari Yogyakarta. Tentara Belanda
berhasil menduduki Yogyakarta sejak tanggal 19 Desember 1948 – 6 Juli
1949.