Berapa massa Nacl 0,5M dalam 500ml larutannya (Mr Nacl=58,5)
Massa garam Natrium Klorida yang terkandung dalam 500 mL larutannya dengan konsentrasi molar 0,5 M adalah sebanyak 14,625 gram.
Pembahasan:
Molaritas atau konsentrasi molar adalah satuan konsentrasi yang menyatakan banyaknya jumlah mol zat terlarut dalam satu liter larutannya. Dilambangkan dengan M atau juga bisa mol L⁻¹,
Diketahui:
◇ Konsentrasi molar NaCl = 0,5 M
◇ Volume larutan = 500 mL
◇ Massa molekul relatif NaCl = 58,5 gram/mol
Ditanya:
Massa NaCl dalam larutan tersebut?
Penyelesaian:
Menentukan massa suatu zat terlarut dalam larutan tertentu, dapat menggunakan persamaan yang menyatakan relasi antara jumlah mol zat terlarut dengan banyaknya volume larutan seperti berikut.
Dimana,
= molaritas larutan garam (M) = 0,5 mol L⁻¹
= massa garam (gram)
= massa molekul relatif NaCl = 58,5 gram mol⁻¹
= volume larutan (mL) = 500 mL
Sehingga, massa garamnya adalah:
Dengan demikian, diperoleh massa Natrium Klorida dengan yang terdapat dalam 500 mL dengan konsentrasi 0,5 M adalah sebanyak 14,625 gram.
Pelajari lebih lanjut mengenai Stoikiometri Larutan:
Molalitas – brainly.co.id/tugas/2869173
Normalitas – brainly.co.id/tugas/12763022
Fraksi mol – brainly.co.id/tugas/6470445
Mata pelajaran: Kimia
Kelas: XI
Materi: Bab 6 – Stoikiometri Larutan
Kata kunci: molaritas, Mr, volume larutan
Kode soal: 7
Kode kategorisasi: 11.7.6
#backtoschool2019