Contoh cerita dalam bahasa inggris, tolong dibanyakan pronoun
Untuk membuat cerita yang mengandung pronoun (kata ganti), harus diketahui terlebih dahulu apa saja yang termasuk pronoun tersebut. Berikut adalah beberapa penjelasan singkat tentang pronoun.
Pronoun yang paling dasar adalah subject pronoun, atau kata ganti yang berada pada posisi subjek. Kata ganti ini bisa merujuk pada orang, kumpulan orang, atau benda-benda. Ada 7 subject pronoun dalam bahasa Inggris yaitu: I (saya), you (kamu/kalian), we (kami/kita), they (mereka), he (dia laki-laki), she (dia perempuan), dan it (kata ganti untuk selain manusia).
Jika kata ganti diletakkan pada posisi objek, istilah yang digunakan untuk menyebutnya adalah object pronoun. Kata ganti objek ini mengalami sedikit perubahan dibandingkan subject pronoun.
I – me
you – you
we – us
they – them
he – him
she – her
it – it
Ada pula possessive pronoun, yang menunjukkan kepemilikan terhadap sesuatu, Perubahannya adalah sebagai berikut.
I – my
you – your
we – our
they – their
he – his
she – her
it – its
Berikut adalah contoh cerita (tulisan naratif) dalam bahasa Inggris yang menggunakan banyak pronoun (dicetak tebal).
Last Thursday, Nash went to his friend's house, Ali. He wanted to study English together with him. Before heading to Ali's house, he visited Doni first because Nash wanted Doni to accompany him to study with Ali. Doni's house isn't far from Nash's house. It was only several kilometers away. From Doni's house, they rode a motorcycle to Ali's house. They brought their English books with them as well as some snacks.
Nash and Doni arrived at Ali''s house several minutes later. There, they started to do their homework together. Meanwhile, Ali's mother has prepared some delicious cakes for them. She also prepared coffee and tea. Surprisingly, she also helped them in answering the questions. Turned out, she is an English teacher in another school. They consulted some difficult questions to her. She was really helpful in assisting them doing the homework. After finishing the homework, they played some mobile games.
Terjemahannya adalah sebagai berikut:
Kamis kemarin, Nash pergi ke rumah temannya, Ali. Dia ingin belajar bahasa Inggris bersama dengannya. Sebelum ke rumah Ali, dia ke rumah Doni terlebih dahulu karena Nash ingin Doni menemaninya belajar bersama Ali. Rumah Doni tidak jauh dari rumah Nash. Hanya beberapa kilometer saja. Dari rumah Doni, mereka naik sepeda motor ke rumah Ali. Mereka juga membawa buku bahasa Inggrisnya dan beberapa makanan ringan.
Nash dan Doni tiba di rumah Ali beberapa menit kemudian. Di sana, mereka mulai mengerjakan PRnya bersama. Sementara itu, ibunya Ali telah menyiapkan sejumlah kue yang lezat buat mereka. Dia juga menyiapkan kopi dan teh. Yang mengejutkan, dia juga membantu mereka menjawab pertanyaan-pertanyaan di PR. Ternyata dia adalah guru Bahasa Inggris di sekolah lain. Mereka menanyakan beberapa pertanyaan sulit kepadanya. Dia sangat membantu dalam mengerjakan PR tersebut. Setelah menyelesaikan PR, mereka bermain permainan HP.
Demikian jawaban yang bisa kakak berikan terkait contoh tulisan naratif (cerita) yang menggunakan banyak kata ganti (pronoun). Semga bermanfaat dan tetaplah semangat belajar bahasa Inggris.
Untuk mempelajari lebih lanjut contoh-contoh soal lainnya terkait pronoun, silakan pelajari beberapa tautan berikut.
Detail Tambahan:
Kelas:
Mata Pelajaran: Bahasa Inggris
Kategori: Pronoun
kata kunci: pronoun, kata ganti