Berdasarkan teori fungsionalis, ada dua pandangan tentang masalah sosial. kedua pandangan tsb adalah
1. Mekanisme sosialisasi
Mekanisme sosial dipandang sebagai cara dimana pola-pola kultural, seperti nilai-nilai, kepercayaan-kepercayaan, bahasa serta simbol-simbol lain diinternalisasikan ke dalam sistem persona.
2. Mekanisme kontrol sosial
Mekanisme kontrol sosial melibatkan cara-cara di mana tindakan-tindakan sosial diorganisasikan di dalam sistem sosial untuk mengurangi ketegangan dan penyimpangan.
Ada beberapa mekanisme spesifik dari kontrol sosial, antara lain:
a) institusionalisasi, yang membuat pengharapan-pengharapan di dalam masyarakat menjadi jelas dan terkontrol,
b) adanya sanksi, dimana anggota masyarakat terikat di dalamnya,
c) aktivitas-aktivitas keagamaan, dimana ketegangan dan penyimpangan dapat diredam dan dikurangi,
d) struktur kutub pengamanan, dimana kecenderungan-kecenderungan penyimpangan dapat di arahkan ke kondisi normal kembali,
e) struktur-struktur reintegrasi
f) sistem yang memiliki kemampuan dalam menggunakan kekuasaan dan tekanan.
Semoga membantu