sebuah trapesium siku-siku mempunyai panjang sisi miring 16 cm. sisi miring itu membentuk sudut 60° terhadap sisi sejajar yang lebih panjang. jika panjang sisi sejajar yang lebih pendek adalah 4 cm, tentukan luas trapesium tersebut.
Jika panjang sisi sejajar yang lebih pendek adalah 4 cm, maka luas trapesium tersebut adalah 64√3 cm².
Sinus dan cosinus merupakan dua dari 6 perbandingan trigonometri yang lazim digunakan untuk membantu kita menentukan panjang dari sisi lain dari unsur – unsur yang membentuk segitiga siku – siku seperti yang terlihat pada soal.
Sinus adalah perbandingan antara panjang sisi di depan sudut dengan panjang sisi miring, sedangkan cosinus adalah perbandingan antara panjang sisi di samping sudut dengan panjang sisi miring.
Agar lebih jelasnya, simak pembahasan soal berikut.
PEMBAHASAN :
Perhatikan gambar terlampir.
Sebuah trapesium siku – siku mempunyai panjang sisi miring BC = 16 cm. Sisi miring itu membentuk sudut 60° terhadap sisi sejajar yang lebih panjang (AB). Panjang sisi sejajar yang lebih pendek (CD) adalah 4 cm.
Tarik garis dari titik C tegak lurus dengan sisi AB dan beri nama titik E. CE merupakan tinggi trapesium ABCD.
Tentukan panjang CE dengan perbandingan sinus dari sudut B.
Sin ∠B =
Sin 60° =
=
2.CE = 16√3
CE = tinggi trapesium = 8√3 cm
Lalu, tentukan panjang EB dengan perbandingan cosinus dari sudut B.
Cos ∠B =
Cos 60° =
½ =
2.EB = 18
EB = 8 cm
Tentukan panjang sisi AB dengan menjumlahkan panjang AE dan EB.
AE = CD = 4 cm
AB = AE + EB
AB = 4 cm + 8 cm
AB = sisi sejajar terpanjang = 12 cm
Terakhir, hitung luas trapesium ABCD.
L = ½ × (a + b) × t
L = ½ × (CD + AB) × CE
L = ½ × (4 cm + 12 cm) × 8√3
L = 64√3 cm²
Pelajari lebih lanjut :
brainly.co.id/tugas/594186 tentang rumus sin cos tan
brainly.co.id/tugas/15403184 tentang sudut berelasi kuadran I – IV
brainly.co.id/tugas/25435674 tentang soal sejenisnya
DETAIL JAWABAN
MAPEL : MATEMATIKA
KELAS : X
MATERI : TRIGONOMETRI
KODE SOAL : 2
KODE KATEGORISASI : 10.2.7