4. Apa yang dimaksud dengan software?
5. Jelaskan apa yang disebut dengan utility software!
6. Jelaskan arti perintah klik, dobel klik, dan klik kanan pada mouse!
7. Jelaskan fungsi prosesor!
8. Jelaskan secara singkat fungsi plotter!
9. Apa fungsi bahasa pemrograman? Sebutkan jenis-jenis bahasa pemrograman….
10. Selain software dan hardware, pada penggunaan komputer juga dikenal istilah brainware di mana brainware juga berpengaruh terhadap penggunaan komputer. Apa yang dimaksud dengan brainware? Mengapa brainware penting dalam penggunaan komputer? Jelaskan!
3. Jelaskan perbedaan RAM dan ROM!
3.RAM : bertugas untuk menyimpan data dan bisa diakses secara acak kapanpun kita inginkan
ROM : bertugas untuk menyimpan data dari program itu saja dan tidak bisa diubah-ubah.
4.Software merupakan perangkat lunak yang biasa dikenal dengan aplikasi yang digunakan untuk mengolah data sesuai dengan fungsi masing-masing
5.Utility software merupakan perangkat lunak komputer yang dirancang untuk membantu proses analisis, konfigurasi, optimasi, dan membantu pengelolaan sebuah komputer ataupun sistem.
6.
*Single klik atau yang disebut dengan klik satu kali adalah menekan tombol kiri mouse sebanyak satu kali.Hal ini biasanya kita gunakan untuk memilih suatu opsi atau meakukan navigasi dalam komputer
*Double klik atau orang sering menyebutnya klik dua kali adalah menekan tombol kiri mouse sebanyak 2 kali dengan cepat.Double click ini biasanya digunakan untuk membuka suatu aplikasi dalam komputer.
*Right Click atau klik kanan ini adalah menekan tombol kanan pada keyboard sebanyak satu kali.Hal ini digunakan untuk memilih beberapa opsi seperti melakukan copy, rename, cut pada suatu program atau aplikasi.
7.untuk menjalankan perintah atau melakukan perhitungan yang diperintahkan oleh pengguna komputer itu sendiri.
8.untuk mencetak gambar yang besar dan lebar
9.Fungsi bahasa pemrograman adalah sebagai alat untuk memberikan perintah kepada komputer agar dapat bergerak mengolah kata sesuai dengan apa yang kamu inginkan.
Jenis² bahasa pemrograman :
•1. Java
•2. Visual basic.
•3. Python
•4. C
•5. PHP
•6. Ruby on Rails
•7. Rust
•8. Go
•9. Kotlin
•10. TypeScript
•11. C#
•12. Swift
10.Brainware adalah orang yang sedang menggunakan atau mengoperasikan perangkat komputer.
Brainware termasuk bagian yang sangat penting dari sebuah sistem komputer. Hardware komputer tidak akan dapat bekerja tanpa adanya software, sedangkan software dan hardware tidak akan bekerja tanpa adanya brainware. Jadi 3 (tiga) komponen ini saling terkait dan saling membutuhkan satu sama lain.
Semoga membantu
Maaf kalau salah