A. Larutan A elektrolit kuat dan larutan B non-elektrolit
B. Larutan A non-elektrolit dan larutan B elektrolit kuat
C. Jumlah ion pada larutan A lebih banyak pada jumlah ion pada larutan B
D. Jumlah ion pada larutan A lebih sedikit dari pada jumlah ion pada larutan B
E. Jumlah ion dalam kedua larutan tidak dapat dibandingkan
Dua Larutan A dan B dengan alat uji elektrolit. lampu alat uji menyala ketika menguji larutan A sedangkan ketika larutan B diuji lampu tidak menyala. Tetapi ada gelembung gelembung gas pada elektrodanya. Dari pengamatan tersebut dapat disimpulkan bahwa…
Jawaban
dapat disimpulkan bahwa jumlah ion – ion yang terurai dan bergerak bebas dalam zat A lebih banyak daripada larutan B.
Pembahasan
Zat A merupakan elektrolit kuat dan B merupakan elektrolit lemah. Karena ciri-ciri pada zat A yang menandakan adanya lampu yang menyala terang dan zat B yang dicirikan dengan gelembung – gelembung meskipun lampu tidak menyala. Sehingga dapat disimpulkan bahwa jumlah ion – ion yang terurai dan bergerak bebas dalam zat A lebih banyak daripada larutan B.