Sebuah beban 40 N digantungkan pada dua buah pegas yang dihubungkan paralel yang konstanta pegasnya 100 N/m dan 200 N/m. Berapa besar konstanta pegas penggantinya (kp) ?

Posted on

Sebuah beban 40 N digantungkan pada dua buah pegas yang dihubungkan paralel yang konstanta pegasnya 100 N/m dan 200 N/m. Berapa besar konstanta pegas penggantinya (kp) ?

Jawaban Terkonfirmasi

Jadi, konstanta pegas penggantinya adalah 300 N/m.

Pendahuluan :

Hi ! Kali ini kita akan membahas mengenai konstanta pegas. Pegas merupakan suatu benda bersifat elastis yang dapat dimampatkan dan diregangkan. Pegas ini dapat disusun secara seri (menggelantung berjajar ke bawah) ataupun paralel (membentuk kolom ke samping). Perbedaan rumus antara susunan pegas seri dengan paralel sebagai berikut :

> Susunan pegas seri

 boxed{frac{1}{sum k_s} = frac{1}{k_1} + frac{1}{k_2} + ... }

> Susunan pegas paralel

 boxed{sum k_p = k_1 + k_2 + ....}

Dengan ketentuan :

  •  sum k_s = total konstanta pegas seri (N/m)
  •  sum k_p = total konstanta pegas paralel (N/m)
  •  k_1 = konstanta pegas pertama (N/m)
  •  k_2 = konstanta pegas kedia (N/m)
  • ….. = dapat dilanjutkan dengan pola serupa

Pembahasan :

Pada pertanyaan di atas, konstanta pegas adalah berupa rangkaian paralel sehingga rumus yang digunakan yaitu :

 boxed{sum k_p = k_1 + k_2 + ....}

Dengan ketentuan :

  •  sum k_p = total konstanta pegas paralel (N/m)
  •  k_1 = konstanta pegas pertama (N/m)
  •  k_2 = konstanta pegas kedua (N/m)
  • ….. = dapat dilanjutkan dengan pola serupa

Langkah Penyelesaian :

Diketahui :

  •  k_1 = konstanta pegas pertama = 100 N/m
  •  k_2 = konstanta pegas = 200 N/m

Ditanya :  sum k_p = total konstanta pegas paralel = … N/m

Jawab :

 sum k_p = k_1 + k_2

 sum k_p = 100 + 200

 boxed{sum k_p = 300 : N/m}

Kesimpulan : Jadi, konstanta pegas penggantinya adalah 300 N/m.

Pelajari Lebih Lanjut :

Detail Soal :

Kelas : 11

Mata Pelajaran : Fisika

Materi : Bab 2 – Elastisitas dan Hukum Hooke

Kata Kunci : rangkaian pegas; pegas paralel; konstanta pengganti paralel

Kode Kategorisasi : 11.6.2