1. Carilah satu contoh teks negosiasi

Posted on

2. Analisislah struktur dan kaidah teks negosiasi tersebut​

bantu jawab

1. Carilah satu contoh teks negosiasi

Jawaban:

Di sebuah toko gadget suatu pusat perbelanjaan, terdapat seorang sales yang menawarkan promo akhir tahun pada para pengunjung. Doni yang kebetulan sedang lewat disitu merasa tertarik dan menghampiri toko tersebut.

Sales : Silahkan Kak, dilihat barang-barang kami masih baru dan juga promo awal bulan.

Doni : Saya sedang mencari smartphone berukuran 6 inch dengan memori internal di atas 100 GB disertai kamera yang bagus, apakah ada?

Sales : Ada Kak, smartphone yang memiliki spesifikasi seperti yang kakak sebutkan, yaitu smartphone Gemez XI ini. Smartphone ini keluaran terbaru bulan ini, Kak.

Doni : Waum bagus juga ya. Berapa harganya, Kak?

Sales : Murah Kak, hanya 6.500.000 rupiah.

Doni : Apakah tidak bisa kurang, Kak?

Sales : Mohon maaf tidak bisa, Kak. Ini harga yang juga telah dipotong dengan promosi.

Doni : Bagaimana kalau tukar tambah saja degan smartphone miliki saya?

Sales : Boleh saja, tapi izinkan saya lihat dulu smartphone kakak.

Doni : Ini, Kak.

Sales : Setelah saya amati, kakak bisa menukar smartphone kakak dengan smartphone gemez XI dengan tambahan uang sebesar 3.000.000 rupiah. Bagaimana, Kak?

Doni : Apa tidak bisa dipotong lagi, Kak. Bagaimana jika ditambah 2.500.000?

Sales : Baik Kak, akan saya urus penukarannya dulu ya, Kak.

Doni: Iya, Kak. Ini uang tambahannya senilai 2.500.000 rupiah.

Sales : Baik Kak. ini smartphone-nya telah saya bungkus beserta buku garansinya. Terima kasih telah membeli di toko kami.

Doni : Sama-sama, Kak.

2.kaidah: Menggunakan bahasa yang santun, Terdapat ungkapan persuasi (bahasa untuk membujuk), Berisi pasangan tuturan, Kesepakatan yang dihasilkan tidak merugikan dua belah pihak, Bersifat memerintah dan memenuhi perintah, Tidak berargumen dalam 1 waktu, Didasari argumen yang kuat disertai fakta, Minta alasan dari pihak mitra negosiasi (mengapa ya/tidak), Jangan menyela argumen.

struktur: Orientasi: Kalimat pembuka, biasanya ucapan salam. Fungsi nya untuk memulai negosiasi.

Permintaan: Suatu hal berupa barang atau jasa yang ingin dibeli oleh pembeli.

Pemenuhan: Kesanggupan hal berupa barang atau jasa dari penjual yang diminta oleh pembeli.

Penawaran: Puncaknya negosiasi yang terjadi, kedua pihak saling tawar menawar.

Persetujuan: Kesepakatan antara kedua belah pihak terhadap negosiasi yang telah dilakukan.

Pembelian: Keputusan konsumen jadi menyetujui negosiasi itu atau tidak.

Penutup: Kalimat penutup, biasanya ucapan salam atau terimakasih.

3. sesuai dengan kaidah dan struktur teks

4. Mencapai kesepakatan yang memiliki kesamaan persepsi, saling pengertian dan persetujuan, Mencapai penyelesaian atau jalan keluar dari masalah yang dihadapi secara bersama, Mencapai kondisi saling menguntungkan dan tidak ada yang dirugikan (win-win solution).

Penjelasan:

maaf kali salah