Diatonis artinya…​

Posted on

Diatonis artinya…​

Jawaban Terkonfirmasi

Tangga nada adalah salah satu unsur utama yang ada pada seni musik dan ada berbagai jenis tangga nada yang bisa kita gunakan dalam penciptaan suatu komposisi lagu yang menarik dan salah satunya adalah tangga nada diatonis. Arti dari tangga nada diatonis adalah jenis tangga nada yang memiliki 7 buah nada pokok.

Pembahasan

Tangga nada adalah salah satu unsur utama dalam seni musik yang juga merupakan unsur yang sangat penting dalam penciptaan suatu komposisi lagu yang menarik. Pada dasarnya, tangga nada adalah unsur utama dalam seni musik yang menyediakan nada-nada yang bisa digunakan oleh seorang komponis atau pencipta lagu dalam membuat suatu karya seni musik karena tangga nada adalah rangkaian nada yang disusun dengan menggunakan jarak atau interval pada masing-masing nadanya. Salah satu jenis dari tangga nada yang umum digunakan adalah tangga nada diatonis. Arti dari diatonis pada tangga nada adalah tangga nada tersebut terdiri dari 7 buah nada pokok, seperti tangga nada C mayor yang terdiri dari nada C – D – E – F – G – A – B.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang tangga nada pelog dan slendro brainly.co.id/tugas/15863330
  2. Materi tentang tangga nada diatonis mayor dan minor brainly.co.id/tugas/26414801
  3. Materi tentang pengertian teknik vokal dalam seni musik brainly.co.id/tugas/11792663

Detail jawaban

Kelas: 8

Mapel: Seni budaya

Bab: 4 – Teknik Bermain Musik Tradisional

Kode: 8.19.4

#TingkatkanPrestasimu #SPJ6