Sebutkan dampak positif dan negatif saat menggunakan HP dan Laptop!
Jawaban:
- Dampak Positif
1.Mempermudah komunikasi. Misalnya saja ketika orang tua atau pihak keluarga akan menjemput anak ketika pulang sekolah/selesai melakukan kegiatan diluar rumah.
2.Menambah pengetahuan tentang perkembangan teknologi. Karena bagaimanapun teknologi ini hari ini sudah merambah hingga kepelososk-pelosok desa.
3.Memperluas jaringan persahabatan.
- Dampak Negatif
1.Mengganggu Perkembangan Anak. Dengan canggihnya fitur-fitur yang tersedia di hand phone (HP)
2.Efek radiasi. Selain berbagai kontroversi di seputar dampak negatif penggunaannya,penggunaan HP juga berakibat buruk terhadap kesehatan
3.Rawan terhadap tindak kejahatan.
4.Sangat berpotensi mempengaruhi sikap dan perilaku siswa. Jika tidak ada kontrol dari guru dan orang tua.
5.Pemborosan. Dengan mempunyai HP, maka pengeluaran kita akan bertambah.
6.Menciptakan lingkungan pergaulan sosial yang tidak sehat. Ada keluarga yang tidak mampu, tetapi karena pergaulan dimana teman-temannya sudah dibelikan HP/laptop sehingga mereka merengek-rengek kepada orang tuanya padahal orang tuanya tidak mampu.