Berhati hatilah terhadap pestisida, gunakan takaran sesua dosis, pestisida dapat membunuh hama bahkan manusia karena
Pestisida merupakan zat yang digunakan petani untuk memberantas hama. Pestisida yang digunakan dapat berupa pestisida kimia atau pestisida alami.
Berhati hatilah terhadap pestisida kimia, gunakan takaran sesuai dosis, pestisida kimia dapat membunuh hama bahkan manusia karena pestisida kimia mengandung bahan kimia berbahaya yang dapat meracuni manusia jika terhirup atau secara tidak sengaja masuk ke tubuh manusia.
Misalnya pada saat penyemprotan pestisida, petani tidak menggunakan masker sehingga pestisida dapat terhirup dan masuk ke tubuh manusia.
Atau dapat juga saat petani menyemprotkan pestisida pada tanaman sayuran dan pestisida menempel pada sayuran yang dapat langsung masuk ke tubuh karena sayur tersebut dikonsumsi oleh manusia.
PEMBAHASAN LEBIH LANJUT:
Zat kimia yang terdapat pada pestisida tidak dapat diuraikan oleh lingkungan, maka akan terakumulasi di dalam tubuh makhluk hidup.
DDT merupakan salah satu jenis pestisida kimia yang berbahaya karena sukar terurai oleh lingkungan. Zat kimia pada DDT termasuk dalam zat yang berbahaya karena bersifat karsinogenik. Oleh sebab itu, pestisida DDT kini telah dilarang penggunaannya oleh pemerintah.
Jika terdapat ekosistem tercemar DDT, maka bahan pencemar akan terakumulasi paling tinggi pada konsumen puncak.
Jika ditelususri dari rantai makanan seperti misalnya pada ekosistem yang terdiri atas komponen biotik berupa rumput, cacing, tikus, ular, burung biji, kelinci, serigala maka yang menjadi konsumen puncak adalag serigala.
Pada awalnya DDT akan masuk rumput sebagai produsen, kemudian akan berpindah ke hewan herbivora, selanjutnya berpindah ke hewan karnivora sampai akhirnya berpindah ke konsumen puncak.
Semoga penjelasan di atas cukup membantu kalian dalam memahami materi ini ya 🙂
Nah, soal soal lain yang terkait dengan kategori bab diatas dapat dilihat pada link berikut ini ya:
Komponen ekosistem: brainly.co.id/tugas/15931282
penanggulangan limbah industri : brainly.co.id/tugas/16046889
Akumulasi DDT paling tinggi dalam ekosistem : brainly.co.id/tugas/2231050
Mata pelajaran: Biologi
Kelas: VII
Kategori: Pencemaran lingkungan
Kata kunci: Pestisida, DDT
Kode kategori berdasarkan kurikulum K13: 7.4.9