Jelaskan yang dimaksud orientasi! help me please

Posted on

Jelaskan yang dimaksud orientasi! help me please

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, orientasi adalah peninjauan untuk menentukan sikap (arah, tempat, dan sebagainya) yang tepat dan benar;  pandangan yang mendasari pikiran, perhatian atau kecenderungan. Tetapi, arti orientasi akan berbeda maknanya ketika berhubungan dengan suatu teks.

Pembahasan

Pengertian orientasi pada cerita fantasi (kelas VII) adalah pengenalan tokoh, latar, watak tokoh, dan konflik.

Pengertian orientasi pada fabel (kelas VII) adalah bagian awal dari suatu cerita yang berisi pengenalan tokoh, latar tempat, dan waktu.

Pengertian orientasi pada teks ulasan (kelas VIII) adalah penjelasan keberadaan sebuah karya.

Pengertian orientasi pada drama (kelas VIII) adalah bagian awal cerita yang menggambarkan situasi yang sedang sudah atau sedang terjadi.

Pengertian orientasi pada teks biografi (kelas X) adalah bagian yang berisi informasi mengenai latar belakang kisah atau peristiwa yang akan diceritakan selanjutnya untuk membantu pendengar/pembaca.

Pada beberapa teks lainnya, orientasi merupakan bagian dari struktur teks tersebut. Selain teks di atas, teks anekdot dan teks negoisasi juga memiliki struktur orientasi.

Pelajari lebih lanjut

Orientasi pada cerpen dapat dilihat di brainly.co.id/tugas/604958

Orientasi pada cerita fabel dapat dilihat di brainly.co.id/tugas/14334244

Struktur teks anekdot dapat dilihat di brainly.co.id/tugas/13149530

———————————-

Detil jawaban

Kelas: Semua Kelas

Mapel: Bahasa Indonesia

Bab: Struktur Teks

Kode: –

#AyoBelajar