Sebutkan 3 hikmah dari membaca kalimat tarji

Posted on

Sebutkan 3 hikmah dari membaca kalimat tarji

Jawaban Terkonfirmasi

Hikmah yang didapatkan dari membaca kalimat tarji' antara lain adalah

  1. Membuat kita sadar bahwasannya kita hanyalah seorang manusia di mana setiap manusia pasti akan meninggal atau akan mati ketika ajal tiba.
  2. Membuat kita sadar bahwa kita merupakan makhluk yang telah Allah ciptakan dan pada suatu saat kita akan kembali kepada Allah.
  3. Menghilangkan beberapa perilaku tercela yang ada pada diri kita seperti perilaku hubbud dunya atau perilaku cinta kepada dunia secara berlebihan dan juga terhindar dari sifat sombong karena tau kekuasaan Allah lebih besar dari pada kekuasaan manusia sehingga Allah mampu membuat manusia meninggal.
  4. Menjadi salah satu amalan kebaikan yang kelak di alam akhirat akan mendapat pahala dari Allah dan akan membuat timbangan kebaikan menjadi lebih berat.
  5. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah dalam kehidupan sehari-hari.
  6. Membuat kita sadar untuk selalu mempersiapkan bekal buat kehidupan setelah kematian.

Pembahasan

Kalimat tarji'

  1. Lafadz bahasa arab dari kalimat yang disebut kalimat tarji' dengan menggunakan huruf hijaiyah adalah إِنَّا لِلَّهِ وَإِنَّا إِلَيْهِ رَاجِعُونَ .
  2. Latin dari kalimat yang disebut kalimat tarji' dengan menggunakan huruf abjad adalah Innaa lillahi wa innaa ilaihi raaji'uun .
  3. Terjemahan dari kalimat yang disebut kalimat tarji' dengan mengunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar adalah sesungguhnya kami adalah milik allah dan sesungguhnya hanya kepada allah laj kami kembali.

——————-

Kalimat tarji' merupakan salah satu bagian dari kalimat tayyibah yang hukum membacanya adalah sunah. Sehingga seseorang yang membaca atau melafadzkan kalimat tarji' akan membuat orang tersebut mendapat pahala. Terdapat dalil naqli yang menjelaskan tentang kalimat tarji' yaitu terdapat pada firman Allah yang ada di dalam surah Al Baqarah ayat yang ke 157.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang lafadz kalimat tasbih, pada brainly.co.id/tugas/12276468
  2. Materi tentang contoh kalimat tayyibah, pada brainly.co.id/tugas/12345169
  3. Materi tentang arti dari latin kalimat tarji', pada brainly.co.id/tugas/11374165

====================================

Detail jawaban

Kelas : VII

Mata pelajaran : agama islam

Bab : –

Kode soal : 7.14

#TingkatkanPrestasimu