Jelaskan cara melakukan gerakan jalan cepat

Posted on

Jelaskan cara melakukan gerakan jalan cepat

Jawaban Terkonfirmasi

Untuk dapat melakukan jalan cepat dengan baik dan benar, terdapat beberapa teknik dasar yang harus dikuasai, yakni.

  1. Teknik start.
  2. Teknik berjalan.
  3. Teknik posisi badan.
  4. Teknik ayunan tangan.
  5. Teknik memasuki garis finish.

Pembahasan

Jalan cepat adalah salah satu cabang olarhaga dalam atletik. Jalan cepat adalah gerakan berjalan ke depan tanpa memutus kontak antara telapak tangan dengan tanah. Jalan cepat biasa diperlombakan secara individu. Jalan cepat dapat dilakukan di lintasan atletik atau lintasan terbuka. Dalam jalan cepat, terdapat beberapa teknik dasar yang harus dikuasa agar dapat melakukan jalan cepat dengan baik dan benar. Berikut adalah beberapa teknik dasar dalam jalan cepat.

  1. Teknik start. Teknik start yang digunakan dalam jalan cepat adalah teknik start berdiri. Sebelum pertandingan di mulai, pemain harus berdiri di belakang garis start.  
  2. Teknik berjalan. Dalam jalan cepat, teknik berjalan dilakukan tanpa adanya putus kontak antara telapak kaki dengan tanah. Ketika kaki kanan melangkah ke depan, kaki kiri tetap menapak tanah. Ketika kaki kanan sudah menapak tanah, segera langkahkan kaki kiri ke depan.
  3. Teknik posisi badan. Dalam jalan cepat, posisi badan sedikit dicondongkan ke depan.
  4. Teknik ayunan tangan. Ayunan tangan dalam jalan cepat mengikuti irama langkah kaki dengan kedua siku di tekuk hampir membentuk sudut 90 derajat
  5. Teknik memasuki garis finish. Dalam jalan cepat, teknik memasuki garis finish dilakukan dengan cara terus berjalan tanpa mengurangi kecepatan hingga seluruh tubuh masuk melewati garis finish.

 

Pelajari lebih lanjut

1. Materi tentang sejarah jalan cepat brainly.co.id/tugas/11479389

2. Materi tentang manfaat jalan cepat bagi tubuh manusia brainly.co.id/tugas/4752174

3. Materi tentang peraturan jalan cepat brainly.co.id/tugas/18549327

—————————–

 

Detil jawaban

Kelas: 8 SMP

Mapel: Penjaskes

Bab: Bab 12 – Permainan dan Olahraga Atletik Bagian 2

Kode: 8.22.12

#AyoBelajar