Sebutkan 8 cabang ilmu ekonomi beserta contohnya dan penjelasan contohnya

Posted on

Sebutkan 8 cabang ilmu ekonomi beserta contohnya dan penjelasan contohnya

Jawaban:

8 Cabang Ilmu Ekonomi :

1. Ilmu Ekonomi Industri : Ekonomi industri adalah cabang ilmu ekonomi yang memfokuskan diri membahas mengenai interaksi dari berbagai perusahaan di dalam sebuah industri. Termasuk juga di dalamnya membahas mengenai struktur pasar dan persaingan usaha.

2. Ilmu Ekonomi Publik : Ekonomi publik merupakan cabang dari ilmu ekonomi yang mengkaji, membahas dan menelaah mengenai masalah ekonomi dari khalayak ramai (masyarakat/publik, negara/pemerintah). Atau juga disebut sebagai cabang ilmu ekonomi yang mengkaji tentang kebijakaan yang dikeluarkan oleh pemerintah di dalam suatu perekonomian. Misalnya : Kebijakan subsidi, Pajak, Pendidikan, Hutang pemerintah dsb.

3. Ilmu Ekonomi Moneter : Ekonomi moneter merupakan salah satu dari cabang ilmu ekonomi yang membahas dan mengkaji mengenai fungsi, sifat dan juga pengaruh dari uang terhadap perekonomian. Misalnya : Perbankan, Inflasi, Jumlah uang yang beredar di masyarakat, tingkat suku bunga atau lembaga lembaga keuangan lainnya.

4. Ilmu Ekonomi Regional : Ekonomi regional merupakan salah satu cabang dari ilmu ekonomi yang fokus dan mengkaji mengenai industri ekonomi yang terjadi diantara suatu wilayah dengan wilayah lainnya dan proses perkembangan dari suatu wilayah/daerah. Misalnya : Demografi, transfortasi dan juga infrastruktur.

5. Ilmu Ekonomi Internasional : Ekonomi internasional merupakan cabang ilmu ekonomu yang membahas dan mengkaji mengenai kegiatan perekonomian yang terjadi diantara suatu negara dengan negara lainnya. Misalnya : Ekspor dan Impor.

6. Ilmu Ekonomi Syariah : Ekonomi syariah adalah cabang dari ilmu ekonomi yang bertujuan untuk menerapkan sistem perekonomian yang sesuai dengan syariat agama islam.

7. Ilmu Ekonomi SDA (Sumber Daya Alam) : Ekonomi SDA adalah cabang dari ilmu ekonomi yang membahas, dan mengkaji mengenai analisis masalah dan juga alokasi dari SDA yang optimal berdasarkan ekonomi. Misalnya :

8. Ilmu Ekonomi SDM (Sumber Daya Manusia) : Ekonomi SDM adalah cabang dari ilmu ekonomi yang khusus membahas mengenai hal hal yang berhubungan dengan faktor sumber daya manusia (tenaga kerja) atau kualitas tenaga kerja. Misalnya : Produktifitas pekerja dan jumlah upah minimum regional (UMR)

Jawaban:

1. Ekonomi Moneter

co:

– Perbankan,

– Inflasi,

– Jumlah uang yang beredar di masyarakat,

– Tingkat suku bunga atau lembaga lembaga keuangan lainnya.

2. Ekonomi Publik

co:

– Kebijakan subsidi,

– Pajak,

– Pendidikan,

– Hutang pemerintah

– APBN,

– APBD

– Retribusi dan sebagainya.

3. Ekonomi Regional

co :

– Demografi,

– Transfortasi dan juga infrastruktur.

4. Ekonomi Internasional

co:

– Ekspor dan Impor

– Transaksi perdagangan antarnegara,

– Aliran investasi antarnegara, dan

– Neraca pembayaran.

5. Ekonomi Industri

co:

– Dapat berupa persaingan usaha,

– Kinerja perusahaan, atau kartel.

– Ekonomi mikro.

6. Ekonomi SDM (Sumber Daya Manusia)

co:

– Produktifitas pekerja

– Jumlah upah minimum regional (UMR)

– Masalah pengangguran,

– Upah minimum, dan

– Tingkat pendidikan calon tenaga kerja.

7. Ekonomi SDA (Sumber Daya Alam)

co:

– Eksternalitas positif dan negatif.

8. Ekonomi Syariah

co:

– Pokok bahasannya antara lain prinsip bagi hasil,

– Penghapusan riba pada perekonomian, dan

– Zakat.