Menurut Wallace , indonesia di bagi menjadi tiga zona. sebutkan

Posted on

tiga zona tersebut bersama contoh hewannya?

Menurut Wallace , indonesia di bagi menjadi tiga zona. sebutkan

Jawaban Terkonfirmasi

Menurut Wallace , indonesia di bagi menjadi tiga zona. Sebutkan tiga zona tersebut bersama contoh hewannya?

Jawaban:

1. Zona Barat (Zona Asiatik), contoh hewan: gajah, harimau, badak

2. Zona Tengah (Zona Peralihan), contoh hewan: anoa, babirusa, maleo

3. Zona Timur (Zona Asutralis), contoh hewan: kanguru, kasuari, cendrawasih

Pendahuluan

Secara jenis flora dan fauna, Wilayah Indonesia dapat dibagi menjadi Indonesia bagian barat (Sumatera, Jawa dan Kalimantan),Indonesia bagian tengah (pulau Sulawesi dan kepulauan Nusa Tenggara) dan Indonesia bagian timur (pulau Papua dan kepulauan Maluku).

Antara wilayah barat dan tengah terdapat Garis Wallace, yang memisahkan wilayah dengan pengaruh flora dan fauna Asiatik dengan wilayah peralihan. Sementara di antara wilayah tengah dan timur terdapat garis weber, yang memisahkan wilayah peralihan dengan wilayah yang dipengaruhi flora dan fauna benua Australia.  

Pembahasan:

Garis Wallace adalah garis imajiner yang membatasi wilayah flora dan fauna di Indonesia bagian barat (Sumatera, Jawa dan Kalimantan) dengan Indonesia bagian tengah (pulau Sulawesi dan kepulauan Nusa Tenggara). Garis ini melewati Laut Sulawesi, Selat Makassar  dan Selat Lombok.

Di barat Garis Wallace, di Indonesia bagian barat, flora dan fauna dipengaruhi benua Asia. Di sini banyak binatang mamalia besar seperti gajah, badak, harimau dan kera besar.  

Garis Weber adalah garis imajiner yang membatasi wilayah flora dan fauna di Indonesia bagian tengah (pulau Sulawesi dan kepulauan Nusa Tenggara) dengan Indonesia bagian timur (pulau Papua dan kepulauan Maluku). Garis ini melewati Laut Maluku, Laut Banda  dan Laut Arafura.

Di sebelah Garis Weber barat garis ini, di Indonesia bagian tengah, flora dan fauna bersifat peralihan. Di sini banyak binatang endemik seperti komodo, burung maleo dan babri rusa.

Sementara di timur Garis Weber, di Indonesia bagian timur, flora dan fauna dipengaruhi benua Australia. Di sini banyak binatang marsupalia (mamalia berkantong)  seperti kanguru poho dan monotremata (mamalia bertelur) seperti echidna.  

Pelajari lebih lanjut:

1. Kenapa di Sulawesi dan Maluku ditemukan spesies spesies unik yang tidak di temukan ditempat lain ?

brainly.co.id/tugas/176470662.  

2. Pengertian Garis Weber dan Garis Wallace?

brainly.co.id/tugas/687217

Kode: 10.4.2

Kelas: X

Mata pelajaran: Biologi

Materi: Bab 2 – Keanekaragaman Hayati

Kata kunci: Garis Wallace dan Weber