Jelaskan keunggulan indonesia dari segi aspek penduduk
Jawaban:
Penjelasan:
Penduduk atau sumber daya manusia Indonesia dapat digunakan untuk bersaing di tingkat global. Jumlah penduduk Indonesia nomor empat terbesar di dunia. Sebagian besar penduduk Indonesia berusia muda dan produktif.
Penjelasan:
Indonesia memiliki jumlah penduduk sebesar 270,6 juta sesuai dengan sensus penduduk tahun 2019. Dengan jumlah penduduk menempati urutan ke 4 setelah Tiongkok, India dan Amerika, maka Indonesia menjadi negara tujuan perdagangan dunia. Potensi penduduk yang sangat besar sangat menarik bagi perdagangan dunia. Disisi lain dengan jumlah penduduk tersebut Indonesia memiliki potensi sumber daya manusia yang sangat besar, sehingga jika potensi ini dimanfaatkan maka Indonesia bisa menjadi negara yang unggul, selain itu penduduk Indonesia memiliki potensi sebagai sumber daya bagi pertahanan semesta, dimana jumlah penduduk meningkatkan potensi hankam. Potensi lain adalah sumber tenaga kerja yang bisa menggerakkan roda perekonomian dengan signifikan. Itulah beberapa keunggulan dari aspek penduduk.