Jelaskan tentang contoh kalimat tanya tersamar
Kalimat tanya tersamar memiliki tujuan lain selain menanyakan sebuah pertanyaan, di antaranya bisa berupa permohonan, permintaan, meminta seseorang mengerjakan sesuatu, mengajak, merayu, menghina atau menyindir, meyakinkan, menyetujui, ataupun sebuah sanggahan.
Perlu kesadaran dari pihak kedua bahwa kalimat tersamar ini memiliki sebuah makna, karena orang yang acuh tak acuh biasanya tidak menyadari maksud dari kalimat tanya ini.
Contoh :
Meminta dan Menyindir
Bajumu kusut sekali, apakah dirumahmu tidak ada setrika?
Bukankah lain kali dirimu akan tampak lebih tampan bila baju yang engkau gunakan telah disetrika?
Bila kawan yang diajak bicara tidak peduli atau acuh tak acuh maka dia tidak akan menangkap maksud tersamar dari pertanyaan tersebut