Tulislah dalil naqli yg menyatakan perintah beriman kepada kitab2 allah
Itu surah Al Maidah Ayat 16
Dalil naqli dan aqli terkait dengan iman kepada kitab-kitab Allah SWT.
a.Dalil Naqli :
Al-Qur’an:
Artinya:
“Dan mereka yang beriman kepada Kitab (Al Qur’an) yang telah diturunkan
kepadamu dan Kitab-kitab yang telah diturunkan sebelummu, serta mereka
yakin akan adanya (kehidupan) akhirat”. (QS. Al-Baqarah:4).
Hadits Nabi SAW.:
: فَأَخْبِرْنِي عَنِ اْلإِيْمَانِ قَالَ : أَنْ تُؤْمِنَ بِاللهِ
وَمَلاَئِكَتِهِ وَكُتُبِهِ وَرُسُلِهِ وَالْيَوْمِ الآخِرِ وَتُؤْمِنَ
بِالْقَدَرِ خَيْرِهِ وَشَرِّهِ.
Artinya:
“ Beritahukan aku tentang Iman “. Lalu beliau bersabda: “ Engkau beriman
kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya
dan hari akhir dan engkau beriman kepada takdir yang baik maupun yang
buruk “, (HR. Muslim). (dikutip dari himpunan hadits Arba’in karya Imam
An-Nawawi)
b.Dalil Aqli :
Allah SWT Maha ‘Alimun (=Tahu) bahwa manusia adalah makhluk yang dha’if
(=lemah). Sedangkan Allah SWT adalah Tuhan yang Maha Rahman (=Pengasih)
dan Maha Rahim (=Penyayang). Atas hal itulah Allah SWT berkehendak
memberikan bimbingan kepada manusia agar tetap menjadi makhluk paling
mulia di sisi-Nya dengan memberikan pedoman berupa kitab suci lengkap
dengan uswah hasanah (contoh tauladan) yang berupa seorang Nabi dan
Rasul.