Fungsi keluarga yang berkaitan dengan kelangsungan hidup manusia yaitu… a. meletakkan dasar sosialisasi b. meneruskan kebudayaan luhur c. menjaga kesehatan lahir dan batin d. melanjutkan keturunan
Jawaban Terkonfirmasi
Keluarga memiliki beberapa fungsi bagi kehidupan manusia. Fungsi keluarga yang berkaitan dengan kelangsungan hidup manusia adalah melanjutkan keturunan (d).
Pembahasan
Keluarga merupakan suatu kelompokyang terdiri dari dua atau lebih orang yang memiliki hubungan perkawinan, hubungan darah, atau adopsi. Keluarga memiliki peran penting dalam membentuk karakter anak-anak. Berikut ini merupakan beberapa fungsi keluarga.
- Fungsi agama, berarti keluarga adalah tempat nilai-nilai agama diturunkan, diajarkan dan dipraktikkan.
- Fungsi kasih sayang, berarti keluarga menjadi tempat pertama bagi seorang anak untuk mengenal rasa kasing sayang dan mengembangkannya dalam konteks yang lebih luas, mengurangi munculnya permusuhan dan anarkisme di masyarakat.
- Fungsi perlindungan, berarti keluarga dapat menjadi tempat di mana para anggotanya merasa aman dan tenteram.
- Fungsi sosial budaya, yaitu keluarga berperan penting dalam mengenalkan anak pada nilai-nilai sosial budaya yang ada di masyarakat, trutama sopan santun sangat dijunjung tinggi di Indonesia.
- Fungsi reproduksi, yaitu suatu keluarga akan memiliki keturunan yang nantinya akan menjadi generasi penerus bangsa.
- Fungsi sosialisasi dan pendidikan, yaitu keluarga adalah tempat pertama anak-anak belajar bersosialisai dengan orang tua dan saudara mereka.
- Fungsi ekonomi, yaitu keluarga biasanya akan mengajari anak-anaknya untuk berhemat dan memupuk jiwa wirausaha, dan membuat mereka cerdas secara finansial di masa depan.
Pelajari lebih lanjut
Pelajari lebih lanjut tentang materi fungsi keluarga pada brainly.co.id/tugas/13162736
#BelajarBersamaBrainly
#SPJ1