titik A berada pada ketinggian 200 m dan titik B berada pada ketinggian 600 m. panjang A-B adalah 2 cm dengan skala 1:100.000 berapakah gradien ketinggian AB
Gradien ketinggian AB = 1/5 atau 0,2
Pembahasan
Gradien adalah salah satu indikator untuk mencari tingkat kemiringan suatu tempat. Untuk mengukur gradien maka kita perlu mencari jarak sebenarnya kedua tempat, dan mengukur perbedaan ketinggian kedua tempat itu.
Diketahui dalam soal, pada peta jarak A dan B adalah 2 cm, sementara skala peta adalah 1:100.000, sehingga:
jarak sebenarnya A-B = 2 cm x 100.000
= 200.000 cm
= 2000 m
Titik A berada pada ketinggian 200 m dan titik B berada pada ketinggian 600 m, sehingga:
beda ketinggian –B = 600 – 200 = 400 m
Sehingga gradien ketinggian adalah:
gradien = beda ketinggian / jarak sebenarnya
= 400 / 2000
= 1/5 atau 0,2
—————————————————————————–
Pelajari Lebih Lanjut:
Sebuah peta kontur memiliki skala 1 : 50.000. Posisi dari titik A yang terletak pada garis kontur 150 m ke titik B yang terletak pada garis kontur 350 m memiliki jarak 8 cm. Sudut kemiringan dari titik A ke B adalah…
Detail Jawaban
Kode: 9.10.8
Kelas: IX
Mata pelajaran: IPS / Geografi
Materi: Bab 8 – Peta Bentuk dan Pola Muka Bumi
Kata kunci: Gradien Ketinggian