Tolong jawab donk!!!

Posted on

Jika dua buah unsur dapat membentuk dua buah senyawa dengan perbandingan presentasi unsur A pada senyawa 1 dan 2 adalah 40% dan 25% perbandingan unsur A pada senyawa 1 dan 2 agar memenuhi hukum darlton adalah

Tolong jawab donk!!!

Jika dua buah unsur dapat membentuk dua buah senyawa dengan perbandingan persentase unsur A pada senyawa I dan II adalah 40% dan 25%. Perbandingan unsur A pada senyawa I dan II agar memenuhi hukum dalton adalah 2:1

Pembahasan :

Hukum Dasar Ilmu Kimia.

1.Hukum dalton menyatakan bahwa "Bila dua unsur dapat membentuk lebih dari satu senyawa, dan bila massa salah satu unsur tersebut tetap (sama), maka perbandingan massa unsur yang lain dalam senyawa tersebut merupakan bilangan bulat dan sederhana."

Berdasarkan hukum dalton tersebut maka.

Diketahui pada soal bahwa.

% massa A di senyawa I=40℅

Sedangkan % massa A di senyawa II=25℅

Dikatakan bahwa terdapat dua unsur.jadi % masa unsur yang lain adalah sisa dari % massa yang ada, dimana % massa unsur yang lain dicari dengan 100%-% massa unsur yang diketahui.

Misalkan unsur tersebut kita namai B.

Senyawa I —> A:B=40℅:60℅=2:3

Senyawa II —> A:B=25℅:75%=1:3

Karena perbandingan massa unsur B disenyawa I sama dengan senyawa II, maka perbandingan massa unsur A di senyawa I : II adalah 2:1

Pelajari Lebih Lanjut :

1. Bunyi hukum lavoisier, hukum proust, hukum dalton, hukum gay-lussac: brainly.co.id/tugas/176861

2. Materi mengenai hukum dalton: brainly.co.id/tugas/23099788

3. Materi mengenai hukum dalton: brainly.co.id/tugas/23069789

Detil Jawaban :

•Mapel : Kimia

•Kelas : 10

•Bab : Bab 9-Stoikiometri

•Kode Mapel : 7

•Kode Kategorisasi : 10.7.9 (Kelas 10-Kimia-Bab 9)

•Kata Kunci : Hukum Dalton