Apa manfaat yang kamu peroleh dari keberagaman yang ada?
Manfaat yang aku peroleh atas keberagaman yang ada cukup banyak, antara lain bisa saling melengkapi satu sama lain, saling menguatkan dan saling mengisi kelemahan, saling memperkaya dan keberagaman tersebut bisa menjadi identitas yang bisa aku banggakan. Selain itu keberagaman juga bisa dijadikan sebagai salah satu alat yang mempersatukan bangsa.
Pembahasan
JIka ditelusuri, soal di atas berkaitan dengan materi yang ada dalam buku tematik untuk kelas 4 SD tepatnya pada tema 1 subtema 3 dengan judul ‘Bersyukur atas Keberagaman’. Keberagaman sendiri bukan sesuatu yang bisa diseragamkan sebab merupakan bagian dari takdir Tuhan YME atas kehidupan manusia. Keberagaman hanya bisa diterima manusia dan disikapi bijaksana agar bisa membawa manfaat bagi kehidupan. Keberagaman yang disikapi buruk akan membawa pada hal negatif yang merugikan masyarakat, bangsa dan negara.
Cara menerima keberagaman dengan bijaksana antara lain sebagai berikut:
- Bertoleransi atas segala keberagaman yang ada, apapun bentuknya. Toleransi maksudnya bahwa perbedaan yang ada dalam keberagaman senantiasa dihargai dan dihormati.
- Membangun kerja sama di atas keberagaman. Kerja sama ini akan melahirkan hubungan persaudaraan yang erat dan merekatkan segala perbedaan yang ada di dalamnya demi kepentingan bersama.
- Membangun suasana kekeluargaan, tolong menolong, saling mengasihi, saling peduli walau berasal dari berbagai latar belakang yang berbeda.
Dan lain sebagainya.
Pelajari Lebih Lanjut
- Materi tentang cara menghadapi keberagaman yang ada di Indonesia brainly.co.id/tugas/26371606
- Materi tentang penyebab keberagaman suku bangsa yang ada di Indonesia brainly.co.id/tugas/27016818
- Materi tentang keberagaman budaya yang ada di Indonesia brainly.co.id/tugas/136611
• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •
Detail Jawaban
Kelas : 4 SD
Mapel : Tematik
Bab : Tema 1 Subtema 3 Bersyukur atas Keberagaman
Kode : –
#TingkatkanPrestasimu
#SPJ6