Apa dampak pengangguran bagi pembangunan nasional?

Posted on

Apa dampak pengangguran bagi pembangunan nasional?

Dampak pengangguran bagi pembangunan nasional adalah:

  1. Menurunnya tingkat permintaan dan penawaran.
  2. Menurunnya tingkat investasi
  3. Meningkatkan kriminalitas
  4. Terganggunya stabilitas ekonomi, sosial dan politik.
  5. Mengurangi penerimaan negara.

Pembahasan

Pengangguran merupakan masalah setiap negara, Oleh sebab itu pemerintah selalu mencari solusi untuk setiap permasalahan pengangguran. Pengangguran terjadi dikarenakan banyaknya jumlah angkatan kerja yang tidak terserap dalam lapangan kerja.

Masalah pengangguran ini dapat diatasi dengan beberapa cara antara lain yaitu :

  1. Meningkatkan mobilitas modal
  2. Mengembangkan industri padat karya
  3. Memberikan kemudahan bagi investor
  4. Mempercepat penyebaran informasi
  5. mendukung dan membina UMKM
  6. Meningkatkan kinerja balai latihan kerja.

Industri padat karya merupakan industri yang dapat menyerap banyak tenaga kerja dan merupakan salah satu langkah yang cukup ampuh untuk mengurangi tingkat pengangguran, karena industri padat karya merupakan industri yang membutuhkan banyak tenaga kerja.

Dan kaitan tingkat pengangguran dengan pembangunan ekonomi adalah, pembangunan ekonomi sangat dipengaruhi oleh pertumbuhan ekonomi, dimana jumlah output nasional meningkat setiap tahun, dan jika terjadi banyak pengangguran, maka output nasional dapat menurun.

Pelajari lebih lanjut

1. Materi tentang pengangguran terbuka brainly.co.id/tugas/17400368

2. Materi tentang cara pemerintah mengurangi pengangguran brainly.co.id/tugas/17207102

3. Materi tentang kebijakan moneter dan kebijakan fiskal brainly.co.id/tugas/2002225

————————–

Detil Jawaban

Kelas : XI (2 SMA)

Mapel : Ekonomi

Bab : Kebijakan moneter dan kebijakan fiskal

Kode : 11.12.5

Kata Kunci : Pengangguran, Pembangunan nasional.