Sebutkan dan jelaskan 2 hubungan trigatra da pancagatra dengan wawasan nusantara beserta contoh nya
Kategori Soal : PPKN
Kelas : XI
Materi : Hubungan Trigatra dan Pancagatra dengan Wawasan Nusantara
Kata Kunci: Trigatra, Pancagatra, Wawasan Nusantara
Pembahasan:
Sebelum menjelaskan ke hubungannya, saya coba jelaskan trigatra dan pancagatra.
Trigatra merupakan aspek alamiah yang meliputi posisi serta lokasi geografis negara, keadaan dan kekayaan alam, serta keadaan dan kemampuan penduduknya.
Pancagatra merupakan aspek sosial kemasyarakatan yang terdiri dari Ipoleksosbudhankam (ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya dan pertahanan keamanan).
Wawasan Nusantara merupakan cara pandang dan sikap bangsa yang mencakup segenap kehidupan bangsa yang dinamakan astagatra (Trigatra dan Pancagatra)
Hubungan Trigatra dan Pancagatra dengan Wawasan Nusantara adalah Trigatra dan Pancagatra merupakan kajian dalam wawasan nusantara karena keduanya termasuk dalam Astagatra yang memiliki hubungan yang erat yang saling interdependensi atau saling ketergantungan dengan aspek-aspek dalam wawasan nusantara.
Contohnya:
Astagatra dalam pendekatan kesejahteraan dan keamanan mempunyai peranan besar baik untuk kesejahteraan maupun untuk keamanan.
Kemudian, keadaan dari pertahanan dan keamanan suatu bangsa yang stabil dan dinamis, serta maju dan berkembang di seluruh aspek kehidupan akan memperkokoh dan menunjang kehidupan ideologi, politik, ekonomi, dan sosial budaya.