Buat paragraf deskriptif 15 kalimat
Pagi itu aku baru sampai di desa tempat tinggal lamaku. Udara dingin khas pedesaan menyapaku pagi itu. Kicauan burung pun tak mau kalah untuk menyambutku. Aku berhenti sejenak di depan sebuah gapura. Gapura itu terbuat dari rangkaian bambu dengan tinggi yang mencapai 3,5 meter. Bagian tengah atas gapura itu tergantung papan yang bertuliskan "Selamat Datang di Desa Sukamaju". Dari depan gapura terlihat sebuah jembatan yang terbuat dari bambu membentang melewati sebuah aliran sungai yang begitu tenang. Panjang jembatan itu kira-kira berukuran 4 meter. Jika dilihat, jembatan itu hanya dapat dilintasi oleh 2 orang dengan posisi berjajar. Di kanan dan kiri jembatan terdapat sebuah pegangan yang terbuat dari bambu pula. Pegangan pada jembatan berwarna putih sedangkan alas jembatan memiliki beberapa warna, di antaranya ada merah, kuning, hijau, biru, dan warna lainnya yang membuat jembatan terlihat sangat berwarna. Saat melewati jembatan, terdengar dengan jelas arus sungai yang begitu menyejukkan hati. Di seberang jembatan aku disuguhkan dengan pemandangan pemukiman warga dengan sawah di beberapa tempat. Pemandangan itu dilatarbelakangi oleh gunung yang berdiri dengan gagah yang terlihat indah walaupun letaknya cukup jauh dari tempatku berpijak saat ini. Benar-benar nuansa khas pedesaan yang sangat ku rindukan.