1.Menurut pendapat mu apa yang dimaksud dengan semangat juang.

Posted on

2. Jelaskan pengertian pemuda

3.Carilah 5 tokoh Pejuang nasional dari kalangan pemuda dan meninggal di usia muda beserta biodata nya dan bentuk perjuangan nya.

4. Jelaskan nilai- nilai luhur apa saja yang terkandung dalam Sumpah Pemuda…?

1.Menurut pendapat mu apa yang dimaksud dengan semangat juang.

Jawaban:

1.semangat juang adalah kemauan yang tumbuh pada diri seseorang untuk melakukan sesuatu hal yang diinginkannya dengan sebaik baiknya yang bersifat kearah yang positif.

2.Pemuda adalah warga negara Indonesia yang memasuki periode penting pertumbuhan dan perkembangan yang berusia 16 (enam belas) sampai 30 (tiga puluh) tahun. 2. Kepemudaan adalah berbagai hal yang berkaitan dengan potensi, tanggung jawab, hak, karakter, kapasitas, aktualisasi diri, dan cita-cita pemuda.

3.

a. Martha Christina Tiahahu (17 tahun)

Martha Christina Tiahahu lahir di Nusa Laut, Maluku, 4 Januari 1800 dan meninggal di Laut Banda, Maluku, 2 Januari 1818 pada umur 17 tahun. Ia adalah seorang gadis dari Desa Abubu di Pulau Nusalaut. Lahir sekitar tahun 1800 dan pada waktu mengangkat senjata melawan penjajah Belanda berumur 17 tahun. Ayahnya adalah Kapitan Paulus Tiahahu, seorang kapitan dari negeri Abubu yang juga pembantu Thomas Matulessy dalam perang Pattimura tahun 1817 melawan Belanda.

b. RA Kartini (25 tahun)

Nama Raden Ajeng Kartini sudah tidak asing lagi di telinga bangsa Indonesia. Ia dikenal sebagai perempuan pejuang emansipasi. Kartini yang masih keturunan ningrat ini juga berjasa bagi dunia pendidikan Indonesia. Dialah yang memelopori kebangkitan perempuan Indonesia.

Atas perjuangannya, perempuan Indonesia dapat mengenyam dunia pendidikan sampai sekarang. Ia ingin semua perempuan Jawa menjadi manusia yang maju dan berpendidikan. Semua pemikiran Kartini tertuang dalam buku Habis Gelap, Terbitlah Terang.

c. Kapitan Pattimura (34 tahun)

Nama Pattimura tentunya begitu membekas di hati rakyat Indonesia. Entah sekarang, mungkin nyaris terlupakan. Pattimura adalah pahlawan yang memimpin perjuangan rakyat Maluku melawan VOC Belanda.

Kapitan Pattimura merupakan Panglima Perang. Bersama pasukannya berhasil merebut benteng pertahanan Belanda.

d. Pierre Andreas Tendean (26 tahun)

Pierre Andreas Tendean adalah seorang perwira militer Indonesia yang menjadi salah satu korban peristiwa Gerakan 30 September pada tahun 1965. Ia lahir 21 Februari 1939 dan meninggal pada 1 Oktober 1965 dalam usia 26 tahun.

Mengawali karier militer dengan menjadi intelijen dan kemudian ditunjuk sebagai ajudan Jenderal Besar TNI Abdul Haris Nasution dengan pangkat letnan satu, ia dipromosikan menjadi kapten anumerta setelah kematiannya.

e. Abdul Halim Perdanakusuma (25 tahun)

Halim Perdanakusuma adalah seorang pahlawan nasional Indonesia. Ia meninggal dunia saat menjalankan tugas semasa perang Indonesia – Belanda di Sumatera, yaitu ketika ditugaskan membeli dan mengangkut perlengkapan senjata dengan pesawat terbang dari Thailand.

Ia lahir di Sampang 18 November 1922, dan meninggal di Malaysia, 14 Desember 1947 pada umur 25 tahun. Pemerintah Indonesia memberi penghormatan atas jasa dan perjuangan Halim, dengan menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional dan mengabadikan namanya pada Bandar Udara Halim Perdanakusuma di Jakarta.

4.•Nilai Cinta Bangsa dan Tanah Air

Nilai dalam Sumpah Pemuda yang pertama ialah cinta bangsa dan tanah air. Mengapa demikian? karena dalam ikrar Sumpah Pemuda yang dicetuskan pada 1928, terdapat makna satu tanah, satu bangsa, dan satu bahasa, yaitu bahasa Indonesia.

•Nilai Sikap Rela Berkorban

Adanya nilai cinta bangsa dan tanah air, tak lepas dari nilai akan sikap rela berkorban dalam Sumpah Pemuda. Rela berkorban berarti ikhlas atau rela untuk memberikan apa pun yang dimilikinya demi kepentingan bangsa dan negara.

•Nilai Persatuan

Selanjutnya, Sumpah Pemuda juga mengandung nilai persatuan. Hal tersebut bisa dilihat dari dasar Sumpah Pemuda, yang dirumuskan dan diikrarkan pemuda dari berbagai daerah, suku, agama, hingga golongan yang berbeda-beda.

•Nilai menerima dan menghargai perbedaan, yaitu menerima dan menghargai siapa saja untuk bisa beraktivitas dalam lingkungan tanpa membedakan status seseorang. Hal tersebut sesuai nilai yang terkandung dalam Sumpah Pemuda.

•Nilai Mengutamakan Kepentingan Bangsa

Nilai lain yang terkandung dalam Sumpah Pemuda ialah nilai akan mengutamakan kepentingan bangsa di atas kepentingan lainnya.

•Nilai Semangat Persaudaraan

Nilai semangat persaudaraan juga ada di dalam Sumpah Pemuda. Hal itu dilandasi adanya semangat kekeluargaan antarsesama. Semangat kekeluargaan tersebut dapat dilihat dari adanya sikap saling menyayangi dan bertanggung jawab satu sama lain.

•Nilai Meningkatkan Semangat Gotong Royong

Gotong royong atau bekerja sama demi mencapai satu tujuan yang sama merupakan suatu kebudayaan yang kuat dalam Bangsa Indonesia.