1. Suatu cabang seni yang menghasilkan karya seni dimana bentuk dan kualitasnya dapat dirasakan oleh indera manusia, khususnya indera penglihatan dan indera peraba disebut ? *

Posted on

a. Seni Tari

b. Seni Rupa

c. Seni Musik

d. Seni Teater

2. Seni yang bisa dilihat dari satu arah dan memiliki dua ukuran disebut.. . . . *

a. Seni rupa 2 dimensi

b. Seni rupa 3 dimensi

c. Seni rupa murni

d. Seni rupa terapan

3. Salah satu contoh hasil perpaduan antara seni rupa dua dimensi dengan seni rupa tiga dimensi adalah. . . . *

c. Gerabah

b. Anyaman

d. Kursi

a. Relief

4. Salah satu contoh seni rupa dua dimensi adalah…. *

a. Foto

b. Patung

c. Anyaman

d. Arsitektur

5. Yang tidak termasuk dalam unsur-unsur seni rupa adalah. . . . *

a. Garis

b. Bidang

c. Tekstur

d. Irama

6. Suatu bentuk kecil yang berupa bundaran sederhana, tanpa arah disebut dengan. . . . *

a. Titik

b. Garis

c. Bidang

d. Bentuk

7. Yang termasuk dalam warna Sekunder adalah. . . . *

a. Merah, kuning, biru.

b. Ungu, orange, hijau

c. Merah, kuning, hijau

d. Merah, kuning, orange

8. Yang termasuk dalam warna Primer adalah. . . . *

a. Merah, kuning, biru.

b. Ungu, orange, hijau

c. Merah, kuning, hijau

d. Merah, kuning, orange

9. Unsur fisik yang mendasar dalam mewujudkan sebuah karya adalah definisi dari :. . . *

a. Tekstur

b. Titik

c. Garis

d. Warna

10. Garis memiliki dimensi memanjang dan mempunyai arah serta sifat-sifat khusus, Kecuali ? *

a. Garis Pendek

b. Garis Panjang

c. Garis Netral

d. Garis Horizontal

11. Unsur rupa yang menunjukan kualitas taktis dari suatau permukaan atau penggambaran struktur permukaan suatau objek pada karya seni rupa adalah definisi dari : . . . . *

a. Transparan

b. Gradasi warna

c. Tekstur

d. Garis

12. Unsur rupa yang paling menarik perhatian atau kesan cahaya yang ditangkap oleh retina mata adalah definisi dari :. . . . *

a. Ruang

b. Barik

c. Titik

d. Warna

13. Bahan dan alat yang tidak digunakan dalam pembuatan lukisan adalah. . . . *

a. Canvas

b. Cat

c. Kuas

d. Penggaris

14. Pointilis adalah salah satu teknik lukis yang menggunakan . . . . . untuk membentuk gambar. *

a. Warna-warna Kontras

b. Bentuk-bentuk Geometris

c. Warna-warna Panas

d. Titik-titik

15. Dibawah ini Yang tidak termasuk alat-alat Melukis adalah . . . *

a. Kuas

b. Pensil

c. Pisau Palet

d. Penggaris

16. Poster, ilustrasi, logo, serta motif kain adalah contoh karya seni rupa yang tergolong dalam cabang. . . *

a. Seni Rupa Murni

b. Seni Rupa Murni dan Terapan

c. Seni Rupa Terapan Cabang Kriya

d. Seni Rupa Terapan Cabang Desain

17. Karya seni rupa yang dibuat dengan tujuan untuk dinikmati keindahan dan keunikannya saja tanpa mempertimbangkan fungsi praktisnya disebut ? *

a. Seni Rupa Murni

b. Seni Rupa Praktis

c. Seni Rupa Terapan

d. Seni Rupa Klasik

18. Berdasarkan fungsinya, karya seni rupa ada yang dibuat dengan pertimbangan utama untuk memenuhi fungsi praktis. Karya seni rupa semacam ini dikategorikan dalam jenis karya seni rupa ? *

a. Seni Rupa Murni

b. Seni Rupa Praktis

c. Seni Rupa Terapan

d. Seni Rupa Klasik

19. Dalam sebuah karya seni rupa, unsur yang dapat secara langsung dilihat dan atau diraba disebut unsur ? *

a. Unsur Natural

b. Unsur Non Fisik

c. Unsur Nyata

d. Unsur Fisik

20. Unsur rupa yang merupakan tampak, potongan atau wujud dari suatu objek disebut ? *

a. Garis

b. Titik

c. Tekstur

d. Bidang

21. Dalam berkarya seni rupa terdapat beberapa teknik penggunaan warna, kecuali ? *

a. Harmonis

b. Heraldis

c. Murni

d. Teknik Campuran

22. Unsur yang timbul karena adanya perbedaan intensitas cahaya yang jatuh pada permukaan benda disebut ? *

a. Cahaya

b. Objek

c. Gelap-Terang

d. Warna

23. Material habis pakai yang digunakan untuk mewujudkan karya seni rupa tersebut ? *

a. Alat Karya Seni Rupa

b. Subjek Karya Seni Rupa

c. Bahan Karya Seni Rupa

d. Objek Seni Rupa

24. Peralatan yang digunakan dalam proses pembuatan hampir seluruh jenis karya seni rupa, terutama saat membuat rancangan karya seni merupakan Pengertian dari ? *

a. Alat-alat Tulis

b. Subjek Karya Seni Rupa

c. Bahan Karya Seni Rupa

d. Objek Seni Rupa

25. Kompetensi unik dan khas yang hanya dimiliki manusia, berbeda antara satu orang dengan orang lainnya, merupakan pengertian dari ? *

a. Percaya Diri

b. Kepekaan Rasa

c. Optimis

d. Jujur
mohon bantuannya kakak kakak:")​

1. Suatu cabang seni yang menghasilkan karya seni dimana bentuk dan kualitasnya dapat dirasakan oleh indera manusia, khususnya indera penglihatan dan indera peraba disebut ? *

Jawaban Terkonfirmasi
  1. Menggunakan indera penglihatan dan peraba adalah cara menikmati dari (B) seni rupa.
  2. Memiliki dua unsur pengukuran dan hanya bisa dilihat dari satu arah adalah (A) seni rupa dua dimensi.
  3. Perpaduan antara seni rupa dua dimensi dan tiga dimensi bisa ditemukan pada (D) relief.
  4. Seni rupa dua dimensi memiliki karya seni seperti (A) foto.
  5. Dalam seni rupa, yang tidak termasuk dalam salah satu unsurnya adalah (D) irama.
  6. Berupa bundaran sederhana dan tidak memiliki arah adalah (A) titik.
  7. Contoh dari warna sekunder adalah (B) ungu, oranye, dan hijau.
  8. Contoh dari warna primer adalah (A) merah, kuning, dan biru.
  9. Dalam perwujudan karya, unsur fisik paling dasar adalah (C) garis.
  10. Yang tidak termasuk dalam sifat garis adalah (C) garis netral.
  11. Penggambaran struktur permukaan pada objek gambar adalah (C) tekstur.
  12. Unsur seni rupa yang paling menarik perhatian adalah (D) warna.
  13. Dalam pembuatan lukisan, bahan dan alat yang tidak digunakan adalah (D) penggaris.
  14. Hal yang digunakan pada teknik pointilis adalah (D) titik.
  15. Dalam kegiatan melukis, yang tidak termasuk dalam salah satu alatnya adalah (D) penggaris.
  16. Cabang seni dari poster, ilustrasi, dan logo adalah (D) seni rupa terapan cabang desain.
  17. Jenis karya seni rupa yang dibuat tanpa mempertimbangkan fungsinya adalah (A) seni rupa murni.
  18. Jenis karya seni rupa yang dibuat dengan mementingkan fungsi praktis adalah (C) seni rupa terapan.
  19. Unsur dalam seni rupa yang bisa dilihat adalah (D) unsur fisik.
  20. Potongan dari suatu objek adalah unsur seni rupa yang berupa (D) bidang.
  21. Yang tidak termasuk dalam teknik penggunaan warna dalam seni rupa adalah (D) teknik campuran.
  22. Pada permukaan benda, unsur seni rupa yang timbul karena perbedaan intensitas cahaya adalah (C) gelap terang.
  23. Untuk mewujudkan karya seni rupa, material habis pakai yang digunakan adalah (C) bahan karya seni rupa.
  24. Sebutan untuk peralatan yang digunakan di sepanjang pembuatan karya seni adalah (A) alat tulis.
  25. Pengertian dari sikap seseorang yang unik adalah (B) kepekaan rasa.

Pembahasan

Pada nomor 2, pilihan (A) benar karena seni rupa dua dimensi hanya memiliki dua unsur pengukuran, yaitu panjang dan lebar.

Pada nomor 5, pilihan (D) benar karena irama adalah unsur dari seni musik.

Pada nomor 10, pilihan (C) benar karena garis netral bukan menjadi salah satu sifat arah dari garis.

Pada nomor 13, pilihan (D) benar karena penggaris adalah alat yang dibutuhkan dalam gambar teknik bukan lukisan.

Pada nomor 16, pilihan (D) benar karena poster, logo, dan motif adalah seni rupa terapan dua dimensi atau desain.

Pada nomor 19, pilihan (D) benar karena unsur visual atau fisik adalah unsur seni rupa yang bisa dilihat secara nyata.

Pada nomor 21, pilihan (A), (B), dan (C) salah karena merupakan teknik penggunaan warna dalam seni rupa.

Pada nomor 25, pilihan (B) benar karena kepekaan rasa seseorang terhadap seni akan berbeda-beda dan juga membuat setiap karya seni akan berbeda-beda.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang teknik seni rupa dua dimensi

brainly.co.id/tugas/7204861

Materi tentang teknik seni rupa tiga dimensi

brainly.co.id/tugas/12655587

Materi tentang prinsip seni rupa

brainly.co.id/tugas/3814162

Detail jawaban

Kelas: 5

Mapel: Seni Budaya

Bab: 5 – Seni Rupa

Kode: 5.19.5

#TingkatkanPrestasimu