Sebutkan 2 teknik dasar dalam permainan pencak silat
Jawaban:
Teknik Dasar Pencak Silat
- Kuda-kuda.
- Sikap Pasang.
- Arah.
- Pola Langkah.
- Pukulan.
- Tendangan.
- Tangkisan.
- Guntingan.
Penjelasan dengan langkah-langkah:
- Teknik Kuda kuda -> sebuah sikap menapakkan kaki yang berfungsi untuk menjaga keseimbangan saat akan menyerang ataupun bertahan.
- Teknik Sikap Pasang -> sebuah posisi yang dikombinasikan dengan kuda-kuda dan bersifat fleksibel sesuai dengan situasi bertahan ataupun menyerang.
- Teknik Arah -> berhubungan dengan kemana pesilat akan melangkah ketika dalam posisi menyerang ataupun bertahan.
- Teknik Pola Langkah -> merupakan gabungan kuda-kuda yang dikombinasikan dengan fleksibelnya langkah dan disempurnakan dengan pemahaman arah yang benar.
- Teknik Pukulan -> digunakan pada saat menyerang ataupun bertahan. Teknik dasar pencak silat berikutnya adalah pemahaman empat jenis pukulan yaitu pukulan lurus, tegak, bandul dan melingkar.
- Teknik Tendangan -> dasarnya terdapat empat jenis tendangan pada pencak silat yaitu tendangan A yang lurus ke depan, tendangan C yaitu tendangan dari samping, tengangan T yang menggunakan telapak kaki dan tendangan melingkar.
- Teknik Tangkisan -> usaha pertahanan dari serangan lawan. Terdapat empat jenis tangkisan yaitu tangkisan dalam, luar, atas dan bawah.
- Teknik Guntingan -> dengan cara tendangan dan jepitan seperti menggunting bagian tubuh lawan yang bertujuan untuk menjatuhkan sekaligus mengunci lawan.