Drama pendidikan untuk 4 orang jangan terlalu panjang ya guys biar gampang di ingat
Sekeluarnya dari ruang kantor guru,Joko sangat girang dengan berlari
lari kesana kemari,pasalnya ia mendapatkan nilai Ujian Nasional yang
bagus,serta teman temannya juga mendapatkan nilai yg bagus
Joko : “Yess,akhirnya aku lulus dengan nilai yang sangat bagus”
Adi : “Alhamdulillah kita berempat dapat lulus dengan nilai yang baik,ini berkat hasil belajar kita secara rutin”
Ani : “Tentu saja,kitakan sudah mengorbankan banyak waktu untuk belajar”
Joko : “Donii! Kamu ngelamunin apa (sambil menepuk bahu Doni karena melamun)
Doni : “Kawan kawan,kitakan sudah hampir lulus SMP,pastinyakan kita akan berpisah karena aku akan melanjutkan SMA di luar kota”
Adi : “Betul juga,aku juga akan melanjutkannya di luar pulau,bagaimana denganmu Ani”
Ani : “Aku akan meneruskan ke pondok asrama di luar kota juga,jika kamu dimana Joko?”
Joko : “Aku akan meneruskannya di SMA Favorit kota ini yaitu SMA Tunas
Bangsa,tidak terasa ya persahabatan kita yang kita rajut selama bertahun
tahun sejak masih Taman Kanak Kanak hingga SMA harus terpencar
sekaran”(Sambil memurungkan muka)
Adi : “ Sudahlah ko,setiap pertemuan pasti ada perpisahan dan itu
terjadi pada kita semua,marilah kita saling bermaaf maafan untuk menjaga
tali silaturhami kita walaupun kita akan berpisah”
Kemudian 4 sekawan tersebut saling memint maaf kepada sesama karena
tidak lama lagi mereka akan berpisah untuk melanjutkan SMA di berbagai
tempat yang berbeda.Tanpa disangka sangka Joko menemukan ide secara
mendadak
Joko : “Oiya teman teman,bagaimana jika untuk merayakan kelulusan kita
sekaligus mengenang persahabatan kita yang akan berpisah,akan aku
traktir kalian semua makan baksonya Pak Somad.
Adi : “Nanti seperti dulu lagi,setelah kita makan baksonya kamu kabur tunggang langgang,jadi bayar sendiri deh (Mencibir Joko)
Ani : “Iya Betul,nanti seperti kejadian yang dulu”
Doni : “Untung yang dulu aku yang bayar,jika tidak bisa diomelin ama Pak Somad”
Joko : “Hahaha,iya iya aku janji nanti akan kubayar semuanya,soal yang dulu maaf ya”
Adi : “kalo kali ini aku percaya Joko,tapi bener ya”
Joko : “Iya,pastinya” (sambil memasamkan muka)
Doni : “Sudahlah,masalah itu bisa dibahas nanti,kawan kawan, marilah
kita ikrarkan kata persahabatan untuk membuktikan arti persahabatan
kita”
Joko : “Ya,Ikrar ini kita hentakan untuk membuktikan bahwa persahabatan
yang telah kita rajut selama bertahun tahun ini tetap bertahan walaupun
kita akan berpisah”
Ani : “Ayo bentuk lingkaran dan ikrarkan Persahabatan”
Doni : “Ayo, 1,2,3!! (Sambil mengitung)
Semuanya : Persahabatan
Setelah ikrar tersebut dihentakan bersama sama oleh 4 sekawan
itu,perpisahanpun terjadi 5 hari setelah peristiwa bersejarah bagi
mereka berempat karena ikrar tersebut mempunyai makna yang sangat besar.