Semua siswa yang sedang belajar di Indonesia, wajib mengikuti peraturan yang ditetapkan Negara melalui undang-undang. Semua kewajiban ini, harus dilakukan untuk menjamin seorang siswa mendapatkan haknya. Seorang siswa berhak untuk mendapatkan pendidikan yang layak. Maka kewajiban siswa, antara lain menaati peraturan yang berhubungan dengan pendidikan, misalnya menaati peraturan sekolah.”

Posted on

Berdasarkan paragraf di atas, yang dimaksud dengan kewajiban menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah ……….​

Semua siswa yang sedang belajar di Indonesia, wajib mengikuti peraturan yang ditetapkan Negara melalui undang-undang. Semua kewajiban ini, harus dilakukan untuk menjamin seorang siswa mendapatkan haknya. Seorang siswa berhak untuk mendapatkan pendidikan yang layak. Maka kewajiban siswa, antara lain menaati peraturan yang berhubungan dengan pendidikan, misalnya menaati peraturan sekolah.”

Jawaban Terkonfirmasi

Berdasarkan paragraf di atas, yang dimaksud kewajiban menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah segala sesuatu yang sifatnya harus dilakukan, atau sesuatu yang tak boleh jika tidak dilakukan. KBBI menyebut sinonim kata wajib adalah harus atau semestinya.

» Pembahasan  

Kata kewajiban mengakar pada kata dasar wajib. Jika kewajiban diartikan sebagai sesuatu yang diwajibkan, maka wajib artinya sesuatu yang harus dilakukan dan tak bleh untuk ditinggalkan. Kewajiban ini bertalian dengan hak. Di mana ada hak di situ ada kewajiban yang menyertainya. Agar hak bisa dipenuhi dengan baik sebagaimana mestinya maka kewajiban pun harus dilaksanakan (terlebih dahulu) dengan penuh tanggung jawab.

Kewajiban dan hak yang tidak dilakukan secara seimbang akan membuka peluang terjadinya pelanggaran hak yang bisa memicu konflik dan perpecahan dalam masyarakat.

» Pelajari Lebih Lanjut

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

» Detail Jawaban

Kelas      : 5 SD

Mapel    : Tematik Tema 6

Bab        : Kewajiban Warga Negara dan Siswa

Kode      : –

#TingkatkanPrestasimu