Apa ajah langkah langkah penulisan sejarah

Posted on

Apa ajah langkah langkah penulisan sejarah

  1. Pemilihan topik atau rencana penelitian.
  2. Heuristik.
  3. Verifikasi atau kritik sumber.
  4. Interpretasi atau penafsiran sejarah.
  5. Historiografi.

Pembahasan

[1]. Pemilihan topik atau rencana penelitian.

Berupa:

   Tema.

   Judul.

   Latar belakang permasalahan.

   Pertanyaan.

   Manfaat.

   Sumber atau rujukan awal.

   Kerangka teori.

[2]. Heuristik.

Tindakan pada langkah ini berupa kegiatan mencari dan mengumpulkan sumber, baik sumber primer maupun sekunder.

   Sumber primer adalah sumber yang disampaikan secara langsung oleh saksi mata dalam bentuk wawancara, atau dapat juga berupa dokumen catatan pertemuan seperti sidang dan rapat, arsip resmi, dan daftar anggota organisasi.

   Sumber sekunder berasal dari informasi tak langsung yang diperoleh dari buku, majalah, dan suratkabar.

[3] Verifikasi.

Verifikasi disebut juga sebagai kritik sumber. Kegiatan ini dilakukan dengan menguji keabsahan sumber yang dilihat dari dua jenis kritik, yaitu:

(3).a. Kritik Eksternal.

Menguji tingkat keaslian sumber (authenticity).

(3).b. Kritik Internal.

Menguji tingkat kesahihan sumber (credibility).

[4]. Interpretasi atau penafsiran sejarah.

Menganalisis dan mencari hubungan antara fakta yang satu dengan yang lainnya.

[5]. Historiografi.

Membuat laporan penulisan hasil penelitian sejarah serta merumuskan kesimpulan.