Pengaruh Perancis mengalami kekalahan dalam perang koalisi

Posted on

Pengaruh Perancis mengalami kekalahan dalam perang koalisi

Peperangan Era Napoleonik terbagi dalam 7 perang koalisi, secara teknis Napoleon (Prancis) mampu memenangi perang koalisi yang ke 1(1792-1797),2(1798-1802),3(1803-1905),4(1806-1807), dan 5 (1809)

namun di perang koalisi ke 6(1813-1814) Napoleon mengalami kekalahan :
. sebab : sebagian tentara grande armee-nya terbunuh dalam invansi ke Russia pada 1812 dan negara koalisi di sekitar kawasan Eropa tengah sudah mulai membangun kembali pasukan mereka untuk melawan Napoleon & sekutunya
.akibat : Ia diasingkan ke pulau Elba di pesisir Italia

lalu ia kembali lagi ke prancis (kabur)pada 1815 dan kembali naik tahta, kembali menjadi kaisar, ia memutuskan untuk menyerang pasukan koalisi ke 7 di belgia ( inggris-belanda-prussia) namun di bagian terpenting ( Pertempuran Waterloo) ia mengalami kekalahan
.sebab : warga prancis sudah kelelahan dengan perang, Marshal / marsekal Grouchy gagal membendung bala bantuan pasukan Prussia di bawah Blücher
.akibat : napoleon melarikan diri ke Paris, lalu menyerahkan diri ke Inggris, ia diasingkan ke pulau St. Helena (hingga wafat di sana pada 1821)
Perang era napoleonik berakhir, perdamaian Vienna/Wina dan Paris yang ke 2. sejak saat itu kekuatan prancis mulai melemah (terutama di bidang militer)

sekian jawaban dari saya, untuk lebih detail dapat juga dilihat di wikipedia, semoga bermanfaat, Terima kasih