Arti tabarakallah dan jawabannya

Posted on

Arti tabarakallah dan jawabannya

Jawaban Terkonfirmasi

Arti dari TABARAKALLAH adalah Allah SWT berikan padamu berkah atau Allah memberikanmu berkah atau Allah mendatangkan berkah dan lain sebagainya. Ucapan tabarakallah  oleh khalayak ini disamakan dengan barakallah meski sebagian besar orang berpendapat awalan 'ta' pada kata tabarakallah  bukan hal yang tepat ditinjau dari kaidah kebahasaan.

Pembahasan

Tabarakallah ini diucapkan saat kita kagum melihat suatu kebaikan dari ciptaan Allah SWT. Maka untuk terhindar dari penyakit ‘Ain, sekaligus untuk mendapat pahala ucapkanlah Tabarakallah. Umumnya seorang mukmin akan menyandingkannya dengan kalimat do'a lainnya yakni Masya Allah. Masya Allah sendiri bermakna Allah SWT yang berkehendak demikian.

Mengenai balasan dari Tabarakallah, sebenarnya tidak ada jawaban khusus untuk ucapan ini. Meski begitu, saat ucapan tabarakallah diberikan pada kita, untuk membalasanya bisa dengan mendoakan keberkahan juga bagi orang tersebut seperti yang dicontohkan ‘Aisyah RA saat menjawab ucapan Barakallah.

Jawaban tersebut sebagai berikut:

  1. Wa fiika baarakallaah, ini diucapkan pada orang kedua laki-laki.
  2. Wa fiiki baarakallaah, ini diucapkan pada orang kedua perempuan.
  3. Wa fiikum baarakallaah, ini diucapkan pada orang kedua yang lebih dari 3 orang.
  4. Wa fiihim baarakallaah, ini diucapkan pada orang ketiga.

Arti dari jawaban tersebut di atas adalah semoga Allah juga memberkahi kamu/kalian/mereka.

Pelajari lebih lanjut:

• • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • • •

Detil Jawaban

Kode           : –

Kelas           : SMP

Mapel          : Pendidikan Agama Islam

Bab             : –

Kata Kunci : Tabarakallah, Barakallah, Berkah