Menulis biografi singkat salah satu tokoh islam pada masa Bani Abasyiam
Jawaban:
Al-Khawarizmi (780 M – 850 M)
Al Khawarizmi adalah seorang sarjana besar di antara sarjana masyhur pada masanya dan mempunyai jasa mengenalkan sistem penomoran india yang bermanfaat untuk bangsa Arab dan dunia Barat.[11] Nama sebenarnya al-Khawarizmi ialah Muhammad Ibn Musa al-khawarizmi. Selain itu beliau dikenali sebagai Abu Abdullah Muhammad bin Ahmad bin Yusoff. Al-Khawarizmi telah dikanali di Barat sebagai al-Khawarizmi, al-Cowarizmi, al-Ahawizmi, al-Karismi, al-Goritmi, al-Gorismi dan beberapa cara ejaan lagi. Beliaulah yang menemukan Al Jabru wal Mukobala. (penjabaran dan penyelesaian). Di nama latinkan menjadi Aljabar.
Al-Khawarizmi dikenal dengan teori Algoritmanya. Selain itu, ia juga menciptakan teori matematika lain. Misalnya, Aljabar, yang disebut matematika ilmu Hitung. Pada waktu itu seseorang tidak bisa di sebut sebagai ahli matematika jika tidak mampu menganalisa karya ilmiah para ahli matematika dulu. Al-Khawarizmi juga menghasilkan ilmu dibidang astronomi, ia membuat sebuah tabel khusus yang mengelompokan ilmu perbintangan. Pada awal Abad XII, sejumlah karya al-Khawarizmi diterjemahkan dalam bahasa latin aleh Adelard Of Bal dan Gerard Of Cremona. Beberapa Universitas di Eropa menggunakan buku karya al-Khawarizmi sebagai bahan acuan dan buku tugas pelajaran untuk para Mahasiswa hingga memasuki pertengahan abad ke XVI.