Jelaskan keadaan alam dan ekonomi negara myanmar

Posted on

Jelaskan keadaan alam dan ekonomi negara myanmar

Jawaban:

Myanmar merupakan negara di Asia

Tenggara. Nama Lokal dari negara ini adalah Pyidaungzu Thammada Myanma Naingngandaw Bentuk Pemerintahan dalam sistem pemerintahan di Myanmar adalah Republik Presidensil, yang dikepalai oleh Presiden Htin Kyaw(sejak 30 Maret 2016). Luas Wilayah dari Myanmar adalah 676.578 km2 dengan jumlah penduduk 55.123.814 jiwa dalam estimasi tahun 2017.

Pertumbuhan Penduduk di negara Myanmar adalah 0,9% (2017) dengan Angka Kelahiran sebesar 18,1 bayi per 1000 penduduk. Suku Bangsa/Etnis terdiri dari:

1. Burma (Bamar) 68%

2. Shan 9%

3. Karen 7%

4. Rakhine 4%

5. Tionghoa 3%

6. India 2%, 7. Mon 2%

8. Etnis lainnya termasuk Rohingya sebesar 5%Keadaan alam negara Myanmar secara rinci dan singkat dapat dilihat dari berbagai penjelasan di bawah ini, yakni:

Myanmar memiliki dataran rendah dan tinggi, dataran tinggi terkenal di Myanmar adalah dataran tinggi Shan

Wilayah Myanmar didominasi oleh

pegunungan lipatan. Di sebelah

barat, Pegunungan Arakan di

Myambar membujur dari utara ke selatan. Ketinggian Pegunungan Arakan mencapai 2.700 m. Pegunungan ini membentuk batas alam dengan India.

Myanmar dipengaruhi iklim tropis. Ada tiga musim yang terdapat di Myanmar, yaitu musim hujan sekitar bulan Mei-Oktober, musim kemarau sekitar bulan November pertengahan Februari, dan musim kemarau yang panas dari pertengahan Februari-Mei.

PEMBAHASAN LEBIH LANJUT

Di dalam Agama, Myamar mayoritas beragama Buddha dengan presentase 87.9%. Kristen 6.2% yang menduduki posisi kedua, Islam 4.3%, Animisme 0.8%, Hindu 0.5%, Agama lainnya 0.2%, tidak beragama 0.1%.

Penjelasan:

Pelajari lebih lanjut tentang Myanmar di bawah ini:

1. Identitas negara myanmar https:// brainly.co.id/tugas/16486819

2. Carilah persamaan dan perbedaan dari negara Myanmar dan negara Kamboja brainly.co.id/tugas/ 16325968

3. Apakah nama dataran tinggi di myanmar brainly.co.id/tugas/ 3358638

DETIL JAWABAN

Mata Pelajaran : IPS

Kelas : 9 (3 SMP)

Kategori : ASEAN

Kata Kunci : Keadaan alam Myanmar